Informasi: Rubrik Sastra Balipolitika menerima kiriman puisi, cerpen, esai, dan ulasan seni rupa. Karya terpilih (puisi) akan dibukukan tiap tahun. Kirim karya Anda ke [email protected].

Hukum & Kriminal

Mobil Hilang, Janda Asal Buduk Diduga Korban Pembunuhan

DIDUGA KORBAN PEMBUNUHAN: Korban I Gusti Agung Mirah Lestari yang memakai kemeja hitam dengan mengendarai mobil Honda Brio bernomor polisi DK 1792 FAL saat meninggalkan rumah, Minggu, 21 Agustus 2022 ditemukan tewas di got pinggir jalan ruas Denpasar-Gilimanuk, Selasa, 23 Agustus 2022.
 

BADUNG, Balipolitika.comSaat meninggalkan rumah Minggu, 21 Agustus 2022, I Gusti Agung Mirah Lestari memakai kemeja hitam dengan mengendarai mobil Honda Brio bernomor polisi DK 1792 FAL.

Saat ditemukan tewas di got pinggir ruas Jalan Denpasar-Gilimanuk, tepatnya di Desa Sumbersari sebelah SD Negeri 5 Melaya, Jembrana, Bali, Selasa, 23 Agustus 2022, tidak ada mobil Honda Brio bernomor polisi DK 1792 FAL yang dikendarai korban saat meninggalkan rumah.

Tidak adanya barang berharga milik korban mengindikasikan bahwa I Gusti Agung Mirah Lestari merupakan korban tindak kriminalitas.

Saksi mata yang menemukan mayat I Gusti Agung Mirah Lestari mendeskripsikan korban mengenakan baju biru dan celana jeans.

Mayat dalam kondisi telungkup alias wajah menghadap ke tanah itu ditemukan pertama kali oleh warga yang mencari rumput pakan ternak.

Tanpa berpikir panjang, warga tersebut langsung melaporkan ke pihak Kepolisian Sektor Melaya.

Diberitakan sebelumnya, dalam sebuah pengumuman yang tersebar di media sosial, I Gusti Agung Mirah Lestari dikabarkan meninggalkan rumah pada Minggu, 21 Agustus 2022.

I Gusti Agung Mirah Lestari dituliskan memiliki ciri-ciri terakhir meninggalkan rumah hari Minggu, 21 Agustus 2022 memakai kemeja hitam dengan mengendarai mobil Honda Brio bernomor polisi DK 1792 FAL.

“Warga yang mungkin melihat agar menghubungi nomor 081 246 177 500. Terima kasih,” demikian tertulis di bagian bawah informasi orang hilang tersebut. (bp)

Berita Terkait

Baca Juga
Close
Back to top button

Konten dilindungi!