Informasi: Rubrik Sastra Balipolitika menerima kiriman puisi, cerpen, esai, dan ulasan seni rupa. Karya terpilih (puisi) akan dibukukan tiap tahun. Kirim karya Anda ke [email protected].

Pendidikan

Tingkatkan Kesadaran Pariwisata Bebas Limbah, Fakultas Pariwisata Unud Gelar Webinar Internasional

Tingkatkan Kesadaran Pariwisata Bebas Limbah, Fakultas Pariwisata Unud Gelar Webinar Internasional
 

JIMBARAN.Balipolitika.com– Fakultas Pariwisata Unud akan menggelar Webinar Internasional dengan menghadirkan pembicara dari luar negeri pada Jumat (22/4) mendatang. Webinar berupaya meningkatkan kesadaran publik, khususnya insan pariwisata Bali mengenai pariwisata yang bebas limbah dan polusi, sekaligus rangkaian kegiatan memeriahkan Badan Kekeluargaan (BK) Ke-37 Fakultas Pariwisata Universitas Udayana.

Webinar internasional ini mengusung tema “Food For Thoughts : Waste Free Tourism” dengan menghadirkan 3 pembicara terkemuka yakni Fiachaslau Filimonau (Univesrsity of Surrey), Azila Asmi (University Teknologi MARA), dan Jeremy Badgery-Parker (University of Adelaide). Bertindak sebagai  panelis  yakni I Nyoman Sunarta dan Yayu Indrawati, serta sebagai moderator yakni Gde Indra Bhaskara.

Seminar ini akan dilaksanakan pada Jumat (22/4)  pukul 15.00 WITA melalui Zoom Meeting. Peserta dapat melakukan registrasi melalui tautan bit.ly/InternationalWebinarBK37 dan akan ditindaklanjuti oleh panitia kegiatan. Peserta akan memperoleh E-Sertifikat dan kesempatan mendapatkan doorprize menarik. (lit/bp)

Berita Terkait

Back to top button

Konten dilindungi!