Informasi: Rubrik Sastra Balipolitika menerima kiriman puisi, cerpen, esai, dan ulasan seni rupa. Karya terpilih (puisi) akan dibukukan tiap tahun. Kirim karya Anda ke [email protected].

Peristiwa

Sang Istri Selamat, Xio Fong Jhony Ditemukan Tewas

KORBAN TENGGELAM: Xiao Fong Jhony (34 tahun) Warga Negara China yang terseret arus Pantai Batubelig, Desa Adat Kerobokan, Selasa, 7 November 2023 ditemukan dalam kondisi tak bernyawa, Rabu, 8 November 2023 pukul 08.50 Wita.

 

BADUNG, Balipolitika.com Berlibur ke Pulau Dewata, Bali, Karina Melnychuk (30 tahun), turis berkebangsaan Ukraina yang menginap di Swan Villa Cendrawasih, No. 99 X, Kelurahan Kerobokan Kelod, Kecamatan Kuta Utara, Kabupaten Badung harus rela kehilangan sang suami untuk selama-lamanya.

Xiao Fong Jhony (34 tahun) Warga Negara China yang terseret arus Pantai Batubelig, Desa Adat Kerobokan, Selasa, 7 November 2023 ditemukan dalam kondisi tak bernyawa, Rabu, 8 November 2023 pukul 08.50 Wita.

Personil Kantor SAR Denpasar yang melakukan pencarian menggunakan jet ski menemukan korban terapung.

Operasi SAR di hari kedua ini berlangsung sejak pagi dengan mengerahkan personil dan alut.

“Kami menggerakkan alut laut 2 unit jetski, 1 unit perahu karet dan personil berjumlah 15,” jelas I Wayan Suwena, Kepala Seksi Operasi dan Siaga Kantor SAR Denpasar.

Tim SAR gabungan dibagi dalam 2 lokasi pencarian di mana SRU laut memulai pergerakan dari Pantai Kelan.

Sementara itu SRU darat ditempatkan di Pantai Batubelig untuk menyisir di sepanjang bibir pantai.

“Pada pukul 08.50 Wita target atau korban kami temukan masih mengambang di tengah laut di depan Pantai Petitenget jarak kurang lebih 100 meter dari bibir pantai,” ungkapnya.

Selanjutnya jenazah dievakuasi oleh tim jetski ke Pantai Batubelig dan dibawa ke Rumah Sakit Sanglah.

Diberitakan sebelumnya, dua WNA terseret arus saat berenang, Selasa, 7 November 2023. Korban perempuan asal Ukraina berhasil diselamatkan, sementara sang suami tenggelam terbawa arus.

Pencarian oleh tim SAR gabungan, Selasa, 7 November 2023 tidak membuahkan hasil.

Selama operasi SAR berlangsung turut melibatkan unsur SAR dari Kantor SAR Denpasar, Dit Samapta Polda Bali, Polair Polda Bali, Polair Polresta Denpasar, Polsek Kuta, Bhabinkamtibmas Seminyak, BPBD Badung, Balawista Badung, Limas Desa Seminyak, Potensi SAR 115, keluarga korban serta masyarakat sekitar. (bp)

Berita Terkait

Back to top button

Konten dilindungi!