Informasi: Rubrik Sastra Balipolitika menerima kiriman puisi, cerpen, esai, dan ulasan seni rupa. Karya terpilih (puisi) akan dibukukan tiap tahun. Kirim karya Anda ke [email protected].

Politik

Baliho Adi Arnawa Nyerendeng, Tanda Tak Dapat Rekomendasi?

KODE ALAM: Pemandangan baliho menampilkan sosok Sekretaris Daerah Kabupaten Badung, I Wayan Adi Arnawa, S.H. yang nyerendeng alias nyaris tumbang di Bundaran Dalung Permai, Kuta Utara, Badung, Bali.

 

BADUNG, Balipolitika.com- Meski berdalih tidak memiliki nafsu politik jelang Pilkada Badung 2024 dan mengeluarkan statement bahwa dirinya akan fokus membantu tugas Bupati I Nyoman Giri Prasta yang bertugas hingga bulan Februari 2025, kondisi di lapangan berbeda. 

Buktinya baliho-baliho yang menampilkan sosok Sekretaris Daerah Kabupaten Badung, I Wayan Adi Arnawa, S.H. menjamur di Bumi Keris, Badung.

Baliho-baliho sosok birokrat asal Kuta Selatan yang sempat ikut penjaringan kandidat calon bupati dari PDI Perjuangan pada tahun 2015 silam itu dipasang oleh Relawan Adi Braya. 

Komunitas relawan yang mengklaim diri terbentuk atas dasar kerelaan, kepedulian akan kondisi dan situasi tertentu dengan semangat mabraya ini juga terpantau sudah membuat publikasi masif via adibrayaofficial. 

Hingga Jumat, 22 Maret 2024 pukul 14.35, Adi Braya Official ini terpantau sudah mengunggah 15 postingan yang arahnya terbaca sebagai persiapan mengantarkan birokrat kelahiran Pecatu, Kuta Selatan, 9 Maret 1966 itu menuju singgasana tertinggi di Kabupaten Badung. 

Namun, saat ditanya terkait namanya yang kian ramai di berbagai polling sebagai bakal calon bupati di Pemilihan Bupati-Wakil Bupati Badung 2024, Adi Arnawa enggan berkomentar. 

“Saya belum berpikir ke sana. Saya masih punya tugas membantu Pak Bupati,” terangnya saat diwawancarai awak media awal Maret 2024 sembari menekankan bahwa dirinya saat ini masih berstatus Aparatur Sipil Negara (ASN) hingga tahun 2026 mendatang. 

Di sisi lain, pantauan redaksi balipolitika.com, tak sedikit baliho yang menampilkan sosok I Wayan Adi Arnawa tumbang dan nyerendeng alias nyaris tumbang diterpa angin. 

Oleh beberapa pihak hal ini disebut sebagai “kode alam” bahwa I Wayan Adi Arnawa akan kembali kehilangan tiket bertarung di Pilkada Badung layaknya tahun 2015 silam kala sang birokrat masih menjabat sebagai Kepala Dinas Pendapatan Badung. 

Berbanding 180 derajat, desas-desus lain menyebut belum lama ini Bupati Badung I Nyoman Giri Prasta sudah memperkenalkan bakal calon penerus estafet kepemimpinannya kepada sejumlah tokoh masyarakat, yakni I Wayan Adi Arnawa. 

Imbuh sumber pada momentum tersebut I Nyoman Giri Prasta yang digadang-gadang menuju Bali 1 belum menyebutkan siapa sosok pendamping I Wayan Adi Arnawa.

Dikonfirmasi terkait hal tersebut, Sekretaris Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PDI Perjuangan Kabupaten Badung, I Putu Parwata juga memilih irit bicara. 

“Belum mendapatkan arahan karena itu (rekomendasi Calon Bupati dan Wakil Bupati Badung dari PDI Perjuangan, red) penuh kewenangan Ketua Umum Ibu Mega,” ucapnya melalui sambungan telepon seluler, Jumat, 22 Maret 2024. (bp/ken)

Berita Terkait

Baca Juga
Close
Back to top button

Konten dilindungi!