Informasi: Rubrik Sastra Balipolitika menerima kiriman puisi, cerpen, esai, dan ulasan seni rupa. Karya terpilih (puisi) akan dibukukan tiap tahun. Kirim karya Anda ke [email protected].

Pendidikan

Muntra: Notaris Jujur Barang Mahal dan Langka

INTEGRITAS: Ketua Pengurus Wilayah Bali Ikatan Notaris Indonesia, I Wayan Muntra, SH memberikan sambutan di hari spesial HUT Program Studi Magister Kenotariatan (MKn) Universitas Warmadewa (Unwar) Denpasar ke-6, Kamis (20/1/2022) siang.

 

DENPASAR, Balipolitika.com- Pesan yang mendalam disampaikan Ketua Pengurus Wilayah Bali Ikatan Notaris Indonesia, I Wayan Muntra, SH di hari spesial HUT Program Studi Magister Kenotariatan (MKn) Universitas Warmadewa (Unwar) Denpasar ke-6, Kamis (20/1/2022) siang. Di hadapan Rektor Universitas Warmadewa, Prof. Dr. Dewa Putu Widjana, DAP&E., Sp. Park, Ketua Yayasan KKPB, Dr. Drs. Anak Agung Gede Oka Wisnumurti, M.Si., Direktur Pascasarjana Unwar, Dr. Dra. Anak Agung Rai Sita Laksmi, M.Si, dan Ketua Prodi MKn Universitas Warmadewa Denpasar., Dr. I Nyoman Sujana, SH., M.Hum., Muntra menegaskan jika diberikan kesempatan memilih notaris pintar atau jujur, dirinya lebih memilih notaris jujur. 

“Kalau kami disuruh memilih notaris yang pintar atau yang jujur, saya pilih notaris jujur karena kalau notaris yang jujur barang mahal dan langka,” terangnya sembari menyatakan sebagai salah seorang alumni Warmadewa sejatinya dirinya malu berbicara di depan para akademisi, namun karena memperoleh kesempatan rasa tersebut berubah menjadi istimewa.

Pada kesempatan itu, Muntra menegaskan Pengwil INI Bali merasa bangga dan sangat mengapresiasi HUT ke-6 MKn. Warmadewa dalam posisi akreditasi Prodi MKn akan naik peringkat menjadi unggul. “Selamat kami sampaikan kepada Bapak Kaprodi MKn. Unwar dan jajaran. Kami menilai Prodi MKn. Warmadewa sangat luar biasa. Kalau dibandingkan universitas swasta lainnya di Indonesia, MKn Unwar satu-satunya yang memiliki laboratorium tempat para mahasiswa belajar lebih detail tentang kenotariatan,” jelasnya.  

Imbuh Muntra tidak salah MKn Unwar meraih predikat unggul. “Ke depan kami harap tetap konsisten melahirkan lulusan terbaik. Meskipun tidak semuanya menjadi notaris, tapi setelah bergabung di Pengwil INI Bali profesionalisme lulusan Unwar tetap bisa dipertanggungjawabkan,” harapnya sembari menegaskan komunikasi antara MKn Warmadewa dengan Pengwil INI Bali sejauh ini sangat bagus. “Kalau universitas lain sampai kita yang minta melakukan MoU, kalau MKn Unwar kami tidak perlu repot-repot. Ini patut diapresiasi.  Selamat ulang tahun yang ke-6. Semoga ini menjadi tonggak kesuksesan Prodi MKn Unwar ke depan,” tandas tokoh kharismatik yang juga mengemban amanat sebagai Sekretaris DPD Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) Provinsi Bali, Ketua Pengprov PGI Bali, Ketua Lemkari Bali, dan sejumlah organisasi lainnya itu.

Sebelumnya, Rektor Universitas Warmadewa, Prof. Dr. Dewa Putu Widjana, DAP&E., Sp. Park berharap Prodi MKn. Unwar menambal lubang-lubang yang ada menuju akreditasi unggul.  Kalau sudah unggul hadiah menunggu. “Sekali lagi selamat. Semoga cita-citanya tercapai,” doa Prof. Widjana.

Sementara itu, Ketua Yayasan Kesejahteraan Korpri Provinsi Bali, Dr. Drs. Anak Agung Gede Oka Wisnumurti, M.Si. menegaskan pihaknya berkomitmen mengambil jalan tol agar akreditasi setiap program studi di Unwar mencapai nilai terbaik. “Saya pribadi berharap forum ini tidak menjadi tempat ulang tahun semata, tapi bisa dimodifikasi jadi tempat diskusi dan sosialisasi visi misi program strategis Prodi MKn ke depan,” tandas mantan Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Bali. (bp)

Berita Terkait

Baca Juga
Close
Back to top button

Konten dilindungi!