Informasi: Rubrik Sastra Balipolitika menerima kiriman puisi, cerpen, esai, dan ulasan seni rupa. Karya terpilih (puisi) akan dibukukan tiap tahun. Kirim karya Anda ke [email protected].

SPORT

Sah, FIFA Coret Indonesia sebagai Tuan Rumah Piala Dunia U-20

CORET INDONESIA: Presiden FIFA Gianni Infantino (foto istimewa)

 

DENPASAR, Balipolitika.com- Indonesia berduka. FIFA resmi mencoret Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U-20 Tahun 2023. 

Pengumuman resmi ini disampaikan FIFA lewat email kepada awak media yang sedianya meliput drawing alias pengundingan Piala Dunia U-20 Tahun 2023 yang sedianya dijadwalkan pada Jumat, 31 Maret 2023 di Bali. 

Kabar duka bagi dunia sepakbola Indonesia ini diumumkan pada Rabu, 29 Maret 2023 malam. 

Dalam keterangan berbahasa Inggris yang diperoleh redaksi, keputusan ini diambil setelah pertemuan antara Presiden FIFA Gianni Infantino dengan Ketua Umum PSSI, Erick Thohir. 

Dalam pembahasan diungkapkan bahwa sikap tegas FIFA merupakan jawaban atas penolakan keikutsertaan Timnas Israel U-20 yang dilontarkan oleh kepala daerah di mana pertandingan akan berlangsung, yakni Gubernur Bali Wayan Koster dan Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo. 

Diketahui tuan rumah pengganti Indonesia akan diumumkan sesegera mungkin dengan tanggal turnamen tidak berubah. 

Adapun penegasan dari panitia penyelenggara event akbar ini sebagai berikut. “FIFA removes Indonesia as host of FIFA U-20 World Cup 2023,” tulis FIFA Communications kepada salah seorang jurnalis senior Bali, Rabu, 29 Maret 2023 pukul 23.04. (bp)

Berita Terkait

Baca Juga
Close
Back to top button

Konten dilindungi!