Informasi: Rubrik Sastra Balipolitika menerima kiriman puisi, cerpen, esai, dan ulasan seni rupa. Karya terpilih (puisi) akan dibukukan tiap tahun. Kirim karya Anda ke [email protected].

Hukum & Kriminal

Stres, Ngamuk, Si Mokoh Tebas Pengendara

DAMPAK KENAIKAN PERTALITE?: Aksi Si Mokoh yang tiba-tiba hilang kendali dan mengacungkan senjata tajam, Kamis, 1 September 2022.

 

BADUNG, Balipolitika.com– Dampak pandemi Covid-19 tak hanya mencakup kesehatan jasmani, melainkan juga rohani.

Tak sedikit yang menderita stres berat hingga berujung rumah sakit jiwa.

Salah satu insiden yang sedang mencuri perhatian adalah peristiwa ngamuknya seorang pria berpakaian adat Bali dengan selendang pink alias merah muda di Simpang Banjar Semer, Kelurahan Kerobokan, Kecamatan Kuta Utara, Kabupaten Badung, Bali, Rabu, 1 September 2022.

Pria berperawakan mokoh alias gemuk berpakaian putih-putih itu tampak seperti orang kesurupan dan mengacungkan pisau ke segala arah.

Dalam rekaman video yang beredar luas, sejumlah pengguna jalan berusaha menghindar dari sergapan Si Mokoh.

Namun, ada pengendara yang tak sempat menghindar jadi bulan-bulanan Si Mokoh lantaran terjebak lampu merah.

Belum diketahui dengan pasti apakah Si Mokoh kesurupan atau mengalami gangguan kejiwaan atau pura-pura kesurupan untuk menghindari masalah.

Si Mokoh tiba-tiba mengacung-ngacungkan pisau ke segala arah. Tak hanya mengacungkan, benda tajam itu juga ditebaskan ke pengguna jalan raya.

Satu korban yang mati langkah dipeluk Si Mokoh yang beberapa jam setelahnya diringkus oleh aparat berwenang.

Aparat bertindak karena akibat ulahnya, seorang pengendara menderita luka tusuk dan harus dilarikan tempat pelayanan kesehatan terdekat. (bp)

Berita Terkait

Back to top button

Konten dilindungi!