Informasi: Rubrik Sastra Balipolitika menerima kiriman puisi, cerpen, esai, dan ulasan seni rupa. Karya terpilih (puisi) akan dibukukan tiap tahun. Kirim karya Anda ke [email protected].

Pendidikan

Gadis Manis Ini Pilih Berbagi Sembako Rayakan Kelulusan

INTELEKTUAL: Wisudawan Jurusan Akuntansi, Fakultas Ekonomi Universitas Mahasaraswati Denpasar, Putu Indah Sulistyari, S.AK. berbagi bersama tukang sapu jalanan rayakan kelulusan akhir April 2022.

 

DENPASAR, Balipolitika.com- “Lulus, lulus aja. Tidak perlu ngae ngon. Apalagi ngae pencemaran (mencoret area suci pura, red) care kene. Pang sing pocol cape berpendidikan,” tulis netizen menyikapi aksi vandalisme layaknya manusia purba yang dilakukan di areal pura di Danau Tamblingan, Buleleng. Curhat netizen yang jika diterjemahkan ke dalam bahasa Indonesia bermakna “lulus, lulus saja. Tidak perlu buat sensasi. Apalagi bikin pencemaran  (mencoret area suci pura, red) seperti itu. Supaya tidak rugi dicap berpendidikan,” sontak menuai hujatan. Meski aksi vandalisme bertuliskan IPS LULUS itu sudah dihapus oleh warga setempat, netizen masih belum terima. Beberapa aksi kebut-kebutan yang dilakukan sejumlah siswa lulusan pandemi di area Denpasar juga memancing keluhan banyak pihak.

Di luar hiruk pikuk aksi vandalisme kampungan tersebut, ternyata ada sikap teladan yang ditunjukkan seorang sarjana Akuntansi, Fakultas Ekonomi Universitas Mahasaraswati Denpasar bernama Putu Indah Sulistyari, S.AK. Merayakan kelulusan alias gelar sarjana akuntansi yang diraihnya, Indah memilih berbagi bersama masyarakat membutuhkan di bawah terik sinar matahari akhir April 2022 lalu.

Tak sendiri, indah bergerak bersama Komunitas Sosial dan Kemanusiaan ANOM (Atas Nama Orang Miskin) Peduli menyusuri sejumlah titik di Kota Denpasar. Dengan sukarela dan sukacita ia menyalurkan paket sembako berupa beras 5 kg, minyak goreng 1 liter, telur ayam 10 butir, dan mie instan 10 bungkus untuk warga yang membutuhkan di antaranya petugas sapu jalan.

Arif Melky Kadafuk, Koordinator Anom Peduli mengaku terharu dengan cara Putu Indah Sulistyari, S.AK. merayakan kelulusannya. Apa yang ditunjukkan alumnus Fakultas Ekonomi Universitas Mahasaraswati Denpasar itu layak ditiru oleh lulusan SMA dan sarjana yang dinilai masyarakat sebagai kaum terdidik.

“Kami Komunitas Sosial dan Kemanusiaan ANOM PEDULI bekerja dengan tulus dan tanpa pamrih untuk kemanusiaan. Saya Arif MK mengucapkan banyak-banyak terima kasih kepada donatur yang mempercayai kami untuk menyalurkan sedikit rezekinya bagi yang membutuhkan. Paket sembako kami salurkan untuk beberapa sahabat disabilitas (tuna daksa/cacat fisik, tuna netra dan tuna rungu/bisu-tuli ) warga miskin perkotaan, korban PHK dan keluarga lansia miskin. Apa yang kami lakukan sejatinya belum maksimal karena belum menyentuh banyak masyarakat yang benar-benar susah. Namun setidaknya sedikit dari kami dapat sedikit meringankan beban masyarakat. Yuk mari sama-sama peduli; sama-sama membantu niscaya bisa meringankan sedikit demi sedikit. Tuhan memberkati kita semua,” ucapnya. (bp)

Berita Terkait

Baca Juga
Close
Back to top button

Konten dilindungi!