Informasi: Rubrik Sastra Balipolitika menerima kiriman puisi, cerpen, esai, dan ulasan seni rupa. Karya terpilih (puisi) akan dibukukan tiap tahun. Kirim karya Anda ke [email protected].

Politik

Ketemu di Kintamani, AWK Sapa Giri Prasta Pak Gubernur

GP NEXT GUBERNUR BALI: Sosok kunci kemenangan paket KBS-Ace (Wayan Koster- Tjokorda Oka Artha Ardhana Sukawati) di Pilgub Bali 2018, I Nyoman Giri Prasta disapa Pak Gubernur oleh Senator RI peraih suara terbesar dengan capaian 742.718 suara di Pileg 2019, AWK.

 

BANGLI, Balipolitika.com– Sosok kunci kemenangan paket KBS-Ace (Wayan Koster- Tjokorda Oka Artha Ardhana Sukawati) di Pilgub Bali 2018, I Nyoman Giri Prasta kembali menuai pujian. Lantaran bares kepada seluruh masyarakat kabupaten/kota di Bali, tak sedikit masyarakat Pulau Dewata yang mengidam-idamkan politisi kelahiran 19 Maret 1972 itu naik kelas dari posisi bupati menjadi gubernur. Menariknya, meskin belum berstatus Gubernur Bali, tak sedikit sosok yang menyapa politisi PDIP itu dengan sebutan Gubernur Bali.

Sapaan gubernur kepada Giri Prasta salah satunya dilontarkan oleh Shri I Gusti Ngurah Arya Wedakarna Mahendradatta Wedasteraputra Suyasa atau disingkat Arya Wedakarna. Senator RI peraih suara terbesar dengan capaian 742.718 suara di Pileg 2019 itu menyapa Giri Prasta dengan sebutan gubernur saat keduanya bertemu dalam sebuah kegiatan upacara keagamaan di Kabupaten Bangli.

“Eh, Pak Gubernur ne dini. Tiang baru mau pamit. (Eh, Pak Gubernur ada di sini. Saya baru mau pamit),” sapa AWK yang kala itu mengenakan busana serba putih lengkap dengan kaca mata plus rambut dikuncir. Giri Prasta yang disapa Gubernur Bali menyapa balik dan menyebutkan kalimat sehat, sehat. AWK melanjutkan ujarannya dengan menegaskan bahwa Giri Prasta harus keliling mempersiapkan diri. Menariknya, penjelasan AWK tersebut dijawab simpel oleh Giri Prasta dengan gestur bahwa dirinya siap mengemban amanat sebagai Gubernur Bali jika diberikan kepercayaan oleh masyarakat Pulau Dewata.

Viral Tiktok AWK Sapa Bupati Badung Giri Prasta dengan sebutan Gubernur yang diunggah akun @Ajik Pantau itu tak pelak mendapat respons banyak pihak. Bahkan tak sedikit yang menjagokan keduanya berpasangan di Pilgub 2024 mendatang. “Cocok ini Bali 1 dan 2,” tulis @arityawan1989. “GP- AWK maju 2024,” dorong @akatsuki. “Gubernur dan wagub, saya yakin menang mutlak,” tulis @trggnashelby. (bp)

Berita Terkait

Baca Juga
Close
Back to top button

Konten dilindungi!