Informasi: Rubrik Sastra Balipolitika menerima kiriman puisi, cerpen, esai, dan ulasan seni rupa. Karya terpilih (puisi) akan dibukukan tiap tahun. Kirim karya Anda ke [email protected].

Politik

Bye Bye NasDem, Sukaja Pilih Jadi Motor Pemenangan Golkar Tabanan

MENUJU 2024: Dari warna biru tua, Wayan Sukaja kini menguning mengomandoi Relawan SemAr Kabupaten Tabanan yang siap memenangkan Partai Golkar Tabanan sekaligus menjadikan Airlangga Hartarto Presiden Republik Indonesia menggantikan Joko Widodo.

 

TABANAN, Balipolitika.com- Gairah Partai Golongan Karya (Golkar) begitu bergelora di Kabupaten Tabanan, Minggu, 10 Juli 2022.

Khususnya terkait opsi mendorong Ketua Umum Golkar, Airlangga Hartarto bertarung di Pilpres 2024.

Dorongan tersebut tak asal dorongan, melainkan dibuktikan dengan dibentuknya Relawan SemAR alias Semeton Airlangga kabupaten Tabanan.

Menariknya, sosok di balik deklarasikan SemAR Tabanan ini adalah politisi kharismatik yang baru saja mengucapkan bye bye alias selamat tinggal untuk Partai NasDem, yakni Wayan Sukaja.

Sukaja mendeklarasikan Semeton Airlangga di Desa Marga, Tabanan.

Dukungan untuk Airlangga Hartarto ini diketahui terus mengalir dan bergulir layaknya bola salju.

Ketua DPD Golkar Bali, Dr I Nyoman Sugawa Korry sangat mengapresiasi terbentuknya Relawan SemAR Kabupaten Tabanan yang langsung dideklarasikan di Desa Marga, tepatnya di kediaman kader anyar parpol berlambang beringin, Wayan Sukaja.

Sebagaimana diketahui Wayan Sukaja adalah politikus gaek yang sebelumnya sempat pindah ke NasDem namun karena sesuatu dan hal akhirnya lebih memilih Golkar.

Kini, setelah mendapat tempat berkiprah di Golkar, Sukaja langsung membentuk relawan untuk memenangkan Airlangga Hartarto.

Wayan Sukaja sendiri didapuk sebagai Koordinator Relawan SemAR di Kabupaten Tabanan.

Ini menjadikan Relawan SemAR semakin menjamur di Bali.

Sebelumnya SemAR dideklarasikan di Kabupaten Jembrana, tepatnya dikampung Wakil Bupati Jembrana, I Gede Ngurah Patriana Krisna alias Ipat yang nota bene merupakan anak kandung Bupati Jembrana dua periode (2000-2005- 2005-2010) yang penuh inspirasi, yaitu Prof. I Gede Winasa.

Dr. Sugawa Korry yang hadir langsung dalam deklarasi tersebut memberikan semangat kepada para kader Golkar Tabanan.

Dalam arahannya, politisi senior asal Buleleng ini menyambut baik semangat dan kontribusi nyata Wayan Sukaja.

Terbukti walaupun kehadiran jumlah relawan dibatasi, tetapi yang hadir ratusan orang, sampai tidak dapat tempat.

“Saya berharap para relawan berjuang merebut simpati hati masyarakat untuk mendukung Airlangga Hartarto hendak menjadi presiden. Mengedepan kesantunan, kedamaian, intelektualitas, dan mengenalkan Bapak Airlangga sebagai tokoh intelektual yang loyal dan mau bekerja keras untuk rakyat dan selalu mengedepankan kerja nyata dibandingkan pencitraan,” ungkapnya. (bp)

Berita Terkait

Baca Juga
Close
Back to top button

Konten dilindungi!