Informasi: Rubrik Sastra Balipolitika menerima kiriman puisi, cerpen, esai, dan ulasan seni rupa. Karya terpilih (puisi) akan dibukukan tiap tahun. Kirim karya Anda ke [email protected].

Politik

Ini Nama 45 Caleg Terpilih Pileg 2024 Denpasar

WAJAH BARU: Pemilu Legislatif (Pileg) 2024 di Kota Denpasar masih menunjukkan dominasi Partai Demokrasi Indonesia (PDI) Perjuangan.

 

DENPASAR, Balipolitika.com- Pemilu Legislatif (Pileg) 2024 di Kota Denpasar masih menunjukkan dominasi Partai Demokrasi Indonesia (PDI) Perjuangan.

Kehilangan dua kursi di Pileg 2024, parpol berlambang kepala banteng dengan ciri khas moncong putih itu masih begitu digdaya merebut 22 dari total 45 kursi DPRD Kota Denpasar.

Sama-sama kehilangan 2 kursi, nasib Partai Partai Hati Nurani Rakyat (Hanura) berbanding terbalik 180 derajat dengan PDI Perjuangan.

Hanura lenyap dari Parlemen Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Denpasar masa bakti 2024-2029.

Partai Nasional Demokrat (NasDem) juga kehilangan 2 kursi; dari 3 tersisa 1 kursi. Kader super senior NasDem, Anak Agung Gede Ngurah Widiana kandas di Dapil Denpasar Utara.

Sementara kader muda I Made Yogi Arya Dwi Putra, S.H. keok di Dapil Denpasar Selatan.

Warna baru hadir dari sosok petarung Partai Gelombang Rakyat Indonesia, Ilham Supriadi dari Daerah Pemilihan (Dapil) Denpasar Utara yang meraih suara individu 3.119 dari suara total partai sebanyak 3.775.

Partai Demokrat Denpasar juga kehilangan 2 kursi karena ditinggalkan oleh 2 orang petahananya, yakni Ir, Anak Agung Susruta Ngurah Putra yang loncat ke Partai Golkar tapi gagal dan Anak Agung Gede Putra Ariewangsa yang di Pileg 2024 lolos bersama kendaraan baru, PDI Perjuangan.

Partai Golongan Karya kehilangan 1 kursi dari 8 menjadi 7 kursi. Nama-nama yang hilang dari komposisi Fraksi Golkar 2024-2029 adalah Ida Bagus Mayun Komala Putra, SH, I Wayan Sugiarta, S.E., dan Putu Metta Dewinta Wandy, SH.

Nama terakhir memutuskan untuk tidak nyaleg, sementara Ida Bagus Mayun Komala Putra dan I Wayan Sugiarta kalah bersaing.

Adapun 2 wajah baru parpol berlambang pohon beringin adalah I Gede Dwi Purnama Putra (Denpasar Timur) dan Yonathan Andre Baskoro (Denpasar Selatan).

Meski petahana Emiliana Sri Wahjuni gagal, Partai Solidaritas Indonesia (PSI) sukses menambah 1 kursi lewat Anak Agung Putu Gede Anugraha Mertha (Denpasar Barat 1), petahana Agus Wirajaya (Denpasar Utara), dan Made Oka Cahyadi Wiguna (Denpasar Selatan).

Lonjakan paling signifikan dialami Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra), yakni dari 4 menjadi 9 kursi DPRD Kota Denpasar.

Berikut nama-nama caleg terpilih di Pileg 2024 yang akan mengabdi sebagai anggota DPRD Kota Denpasar masa bakti 2024-2029.

PDI Perjuangan

1. Ni Luh Gede Ernawati (Denpasar Barat 1)
2. Anak Agung Putu Gde Wibawa (Denpasar Barat 1)
3. I Gede Westra (Denpasar Barat 1)
4. I Nyoman Karisantika (Denpasar Barat 2)
5. Ida Bagus Ketut Wirajaya (Denpasar Barat 2)
6. I Nyoman Tananjaya Asmara Putra (Denpasar Barat 2)
7. I Ketut Suteja Kumara (Denpasar Utara)
8. I Nyoman Sumardika (Denpasar Utara)
9. I Wayan Sutama (Denpasar Utara)
10. I Nyoman Gede Sumara Putra (Denpasar Utara)
11. Eko Supriadi (Denpasar Utara)
12. I Bagus Jagra Wibawa (Denpasar Utara)
13. I Gusti Ngurah Gede (Denpasar Timur)
14. I Ketut Budha (Denpasar Timur)
15 I Wayan Warka (Denpasar Timur)
16. I Made Mudra (Denpasar Timur)
17. Anak Agung Ngurah Gede Wirawan (Denpasar Selatan)
18. I Wayan Suadi Putra (Denpasar Selatan)
19. Anak Agung Gede Putra Ariewangsa (Denpasar Selatan)
20. Luh Putu Mamas Lestari (Denpasar Selatan)
21. I Nyoman Darsa (Denpasar Selatan)
22. Putu Melati Purbaningrat Yo (Denpasar Selatan)

Golkar

1. I Wayan Duaji (Denpasar Barat 1)
2. Anak Agung Gede Mahendra (Denpasar Barat
3. Putu Oka Mahendra (Denpasar Utara)
4. I Wayan Suwirya (Denpasar Utara)
5. I Gede Dwi Purnama Putra (Denpasar Timur)
6. I Wayan Mariyana Wandhira (Denpasar Selatan)
7. Yonathan Andre Baskoro (Denpasar Selatan)

 

Demokrat
1. Anak Agung Ketut Asmara Putra (Denpasar Barat 2)
2. I Made Sukarmana (Denpasar Timur)

NasDem
1. Wayan Gatra (Denpasar Timur)

Gelora
1. Ilham Supriadi (Denpasar Utara)

Gerindra
1. I Kompyang Gede (Denpasar Barat 1)
2. Ida Bagus Ariyana Suta (Denpasar Barat 2)
3. I Ketut Ngurah Aryawan (Denpasar Barat 2)
4. Ketut Sudana (Denpasar Utara)
5. I Made Suweta (Denpasar Utara)
6. Anak Agung Ayu Putu Priniti (Denpasar Timur)
7. Ida Bagus Yoga Adi Putra (Denpasar Selatan)
8. I Ketut Budiarta (Denpasar Selatan)
9. I Gede Tommy Sumertha (Denpasar Selatan)

PSI
1. Anak Agung Putu Gede Anugraha Mertha (Denpasar Barat 1)
2. Agus Wirajaya (Denpasar Utara)
3. Made Oka Cahyadi Wiguna (Denpasar Selatan) (bp/ken)

Berita Terkait

Back to top button

Konten dilindungi!