Informasi: Rubrik Sastra Balipolitika menerima kiriman puisi, cerpen, esai, dan ulasan seni rupa. Karya terpilih (puisi) akan dibukukan tiap tahun. Kirim karya Anda ke [email protected].

DaerahPemerintahan

Salut, Staf Ahli Menteri, Perkuat Integritas, Cegah Penyimpangan

Staf Ahli Menteri Penguatan Reformasi Birokrasi Kunjungi Kantor Imigrasi Ngurah Rai

STAF AHLI: Perkuat Integritas dan Cegah Penyimpangan, Staf Ahli Menteri Penguatan Reformasi Birokrasi Kunjungi Kantor Imigrasi Ngurah Rai

 

BADUNG, Balipolitika.com- Staf Ahli Menteri Bidang Penguatan Reformasi Birokrasi, Dr. Asep Kurnia melaksanakan kunjungan kerja ke Kantor Imigrasi Kelas I Khusus TPI Ngurah Rai, Senin, 18 Desember 2023.

Kehadiran Staf Ahli Menteri Bidang Penguatan Reformasi Birokrasi yang didampingi oleh Kepala Divisi Keimigrasian, Barron Ichsan disambut langsung oleh Kepala Kantor Imigrasi Kelas I Khusus TPI Ngurah Rai, Suhendra

Tujuan utama kunjungan Asep Kurnia adalah memberikan penguatan dan arahan kepada seluruh jajaran untuk mengatasi serta mencegah terjadinya penyimpangan yang belakangan ini terjadi di Kantor Imigrasi Kelas I Khusus TPI Ngurah Rai.

“Apa yang terjadi belakangan ini harus dijadikan momen untuk memperbaiki keadaan dan meningkatkan kinerja kita,” ungkap Asep Kurnia,

Staf Ahli Menteri meminta seluruh staf Kantor Imigrasi agar bersatu dalam visi untuk menghentikan kegiatan yang menyimpang dan fokus pada penyelesaian permasalahan yang ada.

“Penting bagi kita untuk bersama-sama menetapkan apakah kita akan melanjutkan perilaku yang menyimpang atau bersama-sama menyelesaikan permasalahan yang ada,” tambahnya.

Asep Kurnia juga menyampaikan keprihatinannya terkait penyimpangan dalam melaksanakan tugas di TPI Bandara Ngurah Rai, yang berdampak negatif pada penilaian pembangunan Zona Integritas (ZI) di Kemenkumham RI.

Dalam konteks pencegahan korupsi, Asep Kurnia menyoroti teori G’ONE yang mencakup faktor keserakahan (Greedy), kesempatan (Opportunities), keinginan (Need), dan tindakan atau konsekuensi yang dihadapi (Exposure).

Di akhir arahannya, Staf Ahli Menteri berharap agar seluruh pegawai dapat menjaga integritas dalam pelaksanaan tugas di Kantor Imigrasi Kelas I Khusus TPI Ngurah Rai.(bp/luc)

Berita Terkait

Back to top button

Konten dilindungi!