Informasi: Rubrik Sastra Balipolitika menerima kiriman puisi, cerpen, esai, dan ulasan seni rupa. Karya terpilih (puisi) akan dibukukan tiap tahun. Kirim karya Anda ke [email protected].

Pendidikan

Iin Irmayanti: ANPS Jembatan Emas Perluas Networking

KUALITAS TERJAMIN: Regional Head Riau Association of National and Private School (ANPS), Iin Irmayanti

 

KUTA, Balipolitika.com- Regional Head Riau Association of National and Private School (ANPS), Iin Irmayanti menyebut Association of National and Private School (ANPS) menjadi jembatan emas bagi setiap sekolah terkait kebutuhan networking.

Memang tidak tertutup kemungkinan daerah paling pelosok sekali pun bisa jadi memiliki segudang ahli pendidikan hebat.

KPU Kabupaten Gianyar KPU Kabupaten Gianyar

Kondisi ini tentu ada pengaruhnya bagi sekolah-sekolah di daerah sehinngga program from us to us dinilai sangat tepat. Tak hanya pusat yang sharing ke daerah, namun juga sebaliknya.

Association of National and Private School (ANPS) menjadi rumah bersama bagi para pendidik dan leaders.

“Profesional development yang berkualitas merupakan salah satu program Association of National and Private School (ANPS). Tidak hanya pusat yang berkontribusi ke daerah, tetapi daerah juga bisa empowering atau memberdayakan para ahli yang ada di daerah masing-masing,” ucap Iin Irmayanti.

Imbuhnya memang wajar antar sekolah terjadi kompetisi, namun Association of National and Private School (ANPS) lebih condong pada kolaborasi agar rasa persaingan yang tercipta antar sekolah ini melebur menjadi satu untuk tumbuh bersama lebih kuat demi kepentingan siswa.

“Bukan lagi kompetisi tapi kolaborasi. Satu sekolah berjuang sendiri, tentu hasilnya akan sangat berbeda jika dibandingkan sekolah-sekolah bergabung dan menghasilkan hal-hal yang lebih hebat ke depan,” pungkas Iin Irmayanti sembari menyebut kegiatan ANPS Riau baru-baru ini diikuti oleh 40 sekolah.

Diketahui leadership conference yang mengusung tema “Empowering Our School Communities Through Positive Change” menjadi hajatan akbar Association of National and Private School (ANPS) yang dipusatkan di Ballroom Sheraton Bali Kuta Resort, Badung, Kamis dan Jumat, 1-2 September 2022.

Total 120 leaders dari 60 sekolah swasta di Indonesia berkumpul membangun perspektif proses belajar mengajar pasca pandemi Covid-19. (bp)

Berita Terkait

Back to top button

Konten dilindungi!