Informasi: Rubrik Sastra Balipolitika menerima kiriman puisi, cerpen, esai, dan ulasan seni rupa. Karya terpilih (puisi) akan dibukukan tiap tahun. Kirim karya Anda ke [email protected].

Pendidikan

Undhira-RISKI Gelar Dewata Essay Competition 2024

UPN Veteran Yogyakarta Raih Juara Umum

RUANG INOVASI: Para pemenang Lomba Essay Nasional, Dewata Essay Competition (DEC) yang digelar di Universitas Dhyana Pura, Selasa dan Kamis, 4-5 Juni 2024.

 

BADUNG, Balipolitika.com- Komunitas Ruang Inovasi Sains dan Karya Ilmiah (RISKI) bekerja sama dengan Universitas Dhyana Pura sukses menggelar Lomba Essay Nasional, Dewata Essay Competition (DEC), Selasa dan Kamis, 4-5 Juni 2024. 

Mengusung tema “Peran dan Strategi Generasi Muda untuk Mewujudkan Indonesia Emas 2045”, lomba essay ini dipresentasikan menggunakan media berbentuk poster.

Rektor Universitas Dhyana Pura, Prof Dr. I Gusti Bagus Rai Utama S.E.,M.MA.,MA. menyebut sukses menjadi wadah bagi generasi muda Indonesia menuangkan ide dan gagasan kreatifnya.

“Lomba ini merupakan sebuah wadah untuk para generasi emas Indonesia menuangkan ide dan kreativitas mereka dan berusaha mewujudkannya. Selain itu harapan besar dari kami kerja sama antara Universitas Dhyana dengan penyelenggara tidak berakhir sampai di sini saja, akan tetapi terus berlanjut demi mengimplementasikan Tri Dharma Perguruan Tinggi,” ucap Rektor Universitas Dhyana Pura.

Peserta DEC berasal dari berbagai daerah di Indonesia beradu membuat inovasi yang dapat diaplikasikan di masyarakat sehingga memberikan kebermanfaatan untuk tanah air. 

Total, 114 finalis dari 20 universitas yang berasal dari 10 provinsi di Indonesia unjuk gigi dalam event Dewata Essay Competition (DEC) 2024.

Jumlah karya essay yang masuk ke panitia, yakni sebanyak 297 diseleksi menjadi 100 besar tim atau finalis.

Selanjutnya karya-karya tersebut dipresentasikan secara langsung di Bali. Tak sekadar lomba, peserta juga mengikuti rangkaian fieldtrip

DEC 2024 ini digelar di beberapa tempat, yaitu Aula E Universitas Dhyana Pura tempat pembukaan dan pembagian hadiah bagi pemenang, Gedung B, Gedung F, Ruang Kesehatan, dan di halaman Gedung Rektor untuk tempat poster presentation di masing-masing subtema atau bidang, serta beberapa tempat wisata yang terkenal di Bali sebagai tempat fieldtrip, seperti Pantai Kuta, Toko Oleh-Oleh Airlangga 2 sebagai tempat untuk membeli buah tangan khas Pulau Dewata Bali, dan diakhiri dengan wisata ke Tanah Lot serta menyaksikan Tari Kecak.

Adapun hasil pengkualifikasian penghargaan kejuaraan dalam Dewata Essay Competition (DEC), yaitu Juara 1 dimenangkan tim Universitas Palangka Raya dengan ketua team Violina Anatasya, Juara 2 dimenangkan Ferdi Trioko dari Universitas Lampung, Juara 3 dimenangkan tim Universitas Sriwijaya dengan ketua Nyanyu Fithriah Al Kamilah, Juara Harapan 1 dimenangkan oleh Eka Latifah Handayani sebagai ketua tim Universitas Padjajaran, Juara Harapan 2 dimenangkan oleh Yudha Sopyan Kurniawan sebagai ketua tim UPN Veteran Yogyakarta. 

Terakhir, Juara Harapan 3 dimenangkan tim Universitas Negeri Padang dengan ketua Aura Syfa Fitriani.

Acara DEC berlangsung sangat meriah karena banyak kategori penghargaan yang diberikan kepada para pemenang, seperti juara 1 sampai dengan harapan 3, gold, silver, dan bronze medal, best poster, best paper, best presentation, favorite poster, best video, favorite video, favorite paper, serta juara umum. 

Bukan hanya itu, hadiah yang diberikan juga bervariasi, mulai dari uang pembinaan, piala, medali, sertifikat, dan sertifikat penghargaan. 

Penghargaan Best Presentation dimenangkan tim Universitas Palangka Raya dengan ketua Violina Anatasya, Best Poster dimenangkan tim Universitas Negeri Surabaya dengan ketua Aisyah Al Khumaira, Best Paper dimenangkan tim Universitas Lampung dengan ketua Ferdi Trioko, Best Video dimenangkan tim Universitas Muhamadiyah Yogyakarta dengan ketua Ahmad Nail Bisyri, Favorite Paper dimenangkan tim Universitas Sriwijaya dengan ketua Nyayu Fithriah Al Kamilah, Favorite Video dimenangkan tim Universitas Pembangunan Nasional “Veteran’ Yogyakarta dengan ketua Yudha Sopyan Kurniawan, The Most Favorite Poster dimenangkan oleh tim Universitas Pembangunan Nasional “Veteran” Yogyakarta dengan ketua Yudha Sopyan Kurniawan.

Adapun penghargaan Favorite Poster setiap subtema dimenangkan oleh Teknologi (Yudha Sopyan Kurniawan-Universitas Pembangunan Nasional “Veteran” Yogyakarta), Pertanian (Muhammad Fiqi-Universitas Sriwijaya), Pendidikan (Rio Wahyudi Van Gobel- Komunitas Relasi Sulawesi Utara), Pariwisata dan Budaya (I Komang Pasek Adirinata- Poltekkes Kemenkes Denpasar), Pangan (Tesalonika Damayanti Panjaitan- Universitas Pembangunan Nasional “Veteran” Yogyakarta), Lingkungan (Eka Latifah Handayani- Universitas Padjajaran), Kesehatan (Aura Syfa Fitriani- Universitas Negeri Padang), Hukum Sosial Ekonomi (Isan- Universitas Islam Indonesia). 

Juara Umum DEC 2024 diraih oleh UPN Veteran Yogyakarta sebagai instansi dengan jumlah total poin tertinggi. (bp/ken)

Berita Terkait

Baca Juga
Close
Back to top button

Konten dilindungi!