SEARAH: Deklarasi komunitas tuna netra dukung paket Mulia-PAS dan Ambara-Adi, Kamis, 10 Oktober 2024. (Ilustrasi: Gung Kris)
DENPASAR, Balipolitika.com – Sebanyak 500 KK yang tergabung dalam Komunitas Disabilitas Tuna Netra Sekaa Demen Provinsi Bali, menyatakan komitmennya untuk 1 (satu) jalur di Pilkada Serentak 2024, mendukung Paslon Made Muliawan Arya dan Putu Agus Suradnyana (Mulia-PAS) untuk Bali dan Paslon Gede Ngurah Ambar Putra dan I Nengah Yasa Adi Susanto (Ambara-Adi, Abdi).
Hal tersebut diungkapkan langsung Ketua Komunitas Disabilitas Tuna Netra Sekaa Semen Provinsi Bali, Anak Agung Ayu Putu Priniti, saat digelarnya deklarasi one commando no drama di Rumah Sinergi, Renon, Denpasar, Kamis, 10 Oktober 2024.
“Satu Jalur, No Drama. Coblos yang baju biru! Tiang (saya, red) sebagai anggota DPRD Kota Denpasar juga akan siap menampung aspirasi dari Komunitas Disabilitas Tuna Netra Sekaa Demen Provinsi Bali, akan tiang perjuangkan juga kedepanya,” pungkasnya.
Lebih lanjut ia mengatakan, ratusan KK yang tergabung dalam komunitas ini telah menyatakan arah dukungannya di Pilgub Bali 2024 untuk paket Mulia-PAS, sementara anggota yang berdomisili di Kota Denpasar juga dengan tegas menyatakan akan satu jalur mendukung paket Abdi di Pilwali Denpasar 2024.
Dalam kegiatan tersebut, selain menyampaikan arah dukungannya, para anggota komunitas juga turut menyampaikan aspirasi mereka, seperti;
• Rumah tinggal/rumah singgah, para tuna netra ini masih terbebani biaya kos. Kalau ada rumah tinggal/rumah singgah bisa mengurangi beban biaya kos.
• Pendidikan, banyak dari anak-anak tuna netra yang mengalami putus sekolah. Diharapkan kedepanya masalah pendidikan bisa diperjuangan.
• Kesehatan, diharapakan di rumah sakit ada layanan yang bisa dikhususkan untuk tune netra ketika menggunakan jasa kesehatan.
• Kesehatan, diharapakan di rumah sakit ada layanan yang bisa dikhususkan untuk tune netra ketika menggunakan jasa kesehatan.
• Lapangan pekerjaan, kalau bisa tuna netra mendapat perhatian bisa mendapatkan pekerjaan seperti lewat jasa pijat, SPA atau lainya, dan bisa juga mendapatkan pekerjaan di hotel, dan di tempat lainya.
“Semoga dukungan dan doa restu dari Komunitas Disabilitas Tuna Netra Sekaa Demen Provinsi Bali, pada Pilgub Bali dan Pilwali Denpasar 2024 Paslon Paket Mulia-PAS dan Paslon Paket ABDI bisa terpilih maju,” tegasnya.
Sebagai ketua komunitas, ia juga menyampaikan rasa bahagia dan syukur sudah diberikan kesempatan untuk mendengarkan apa yang menjadi aspirasi dari Komunitas Disabilitas Tuna Netra Sekaa Demen Provinsi Bali ini. (bp/gk)