RENDAH HATI: Sosok profesional di bidang ekonomi, Tjokorda Gde Surya Putra, S.E. (45 tahun) mencuat ke publik jelang turunnya rekomendasi menyongsong Pilkada Klungkung 2024.
KLUNGKUNG, Balipolitika.com- Kecuali Kabupaten Klungkung dan Badung, Bakal Calon Bupati-Wakil Bupati dan Wali Kota-Wakil Wali Kota jagoan PDI Perjuangan di Pilkada Serentak 2024 secara tertulis telah bocor ke publik.
Slide proyektor LCD berjudul “POTENSI SAAT INI” yang diterima redaksi Balipolitika.com merinci nomor urut, kabupaten/kota. Posisi, nama calon, jabatan, elektoral saat ini, dan potensi dari Bakal Calon Bupati-Wakil Bupati dan Wali Kota-Wakil Wali Kota jagoan PDI Perjuangan di Pilkada Serentak 2024.
Bakal calon tersebut terdiri atas Sang Nyoman Sedana Arta- I Wayan Diar (Bangli), I Nyoman Sutjidra- Gede Supriatna (Buleleng), I Made Mahayastra- Anak Agung Gde Mayun (Gianyar), I Made Kembang Hartawan- I Gede Ngurah Patriana Krisna (Jembrana), I Gede Dana (Karangasem), I Komang Gede Sanjaya- I Made Dirga (Tabanan), dan I Gusti Ngurah Jaya Negara- I Kadek Agus Arya Wibawa (Denpasar).
26 hari jelang pendaftaran pasangan calon Pilkada Serentak 2024 pada Selasa, 27 Agustus 2024 hingga Kamis, 29 Agustus 2024, lalu penelitian pasangan calon pada Selasa, 27 Agustus 2024 hingga Sabtu, 21 September 2024 serta penetapan pasangan calon pada Minggu, 22 September 2024, nama Tjokorda Gde Surya Putra, S.E. mencuat ke publik.
Putra Klungkung kelahiran tahun 1979 atau saat ini berusia 45 tahun itu digadang-gadang akan berpaket sebagai Bakal Calon Wakil Bupati Klungkung 2025-2030 dengan politisi asal Banjar Adat Sental Kangin, Desa Ped, Nusa Penida, I Made Satria, S.H. di Pilkada Serentak 2024.
Bahkan beredar kabar di internal PDI Perjuangan, nama Tjokorda Gde Surya Putra yang merupakan seorang profesional di bidang ekonomi, khususnya di salah satu bank BUMN sudah mengantongi rekomendasi berpasangan dengan I Made Satria, S.H., adik kandung pengusaha sukses asal Nusa Penida, I Ketut Lea Wijaya atau yang akrab disapa Ketut Leo.
Terkait desas-desus tersebut, dikonfirmasi pada Minggu, 11 Agustus 2024, Tjokorda Gde Surya Putra enggan berspekulasi.
Ampura polih (maaf mendapat) info darimana nggih (ya)? Tiang (saya) sendiri durung wenten (belum ada) pemberitahuan. Nanti kalau sampun wenten (sudah ada) surat resminya wau tiang (baru saya) bisa bicara terkait hal nike nggih (hal itu),” ucap Tjokorda Gde Surya Putra dengan bahasa santun.
Diberitakan sebelumnya, menyongsong Pilkada Klungkung 2024, sederet nama kader parpol berlambang “Moncong Putih” muncul dipaketkan dengan I Made Satria, seperti I Wayan Regeg, Anak Agung Indra, Sang Nyoman Putrayasa, Ida Bagus Ketut Arimbawa, namun tak satu pun dari mereka mengatakan siap bertarung.
Belakangan mencuat nama Tjokorda Gde Surya Putra yang dipertimbangkan maju sebagai Bakal Calon Wakil Bupati Klungkung di Pilkada Klungkung 2024.
PDI Perjuangan disebut-sebut memiliki sejarah panjang dengan keluarga Tjokorda Gde Surya Putra.
Ayahanda Tjokorda Gde Surya Putra, yakni Tjokorda Anom Putra diketahui merupakan tokoh Puri Klungkung yang memiliki hubungan emosional dengan Ketua Umum PDI Perjuangan, Prof. Dr. Hj. Diah Permata Megawati Setiawati Soekarnoputri atau akrab disapa Megawati Soekarnoputri, Presiden Indonesia ke-5 yang menjabat sejak 23 Juli 2001 hingga 20 Oktober 2004 dan Wakil Presiden Indonesia ke-8 yang menjabat sejak 21 Oktober 1999 hingga 23 Juli 2001. (bp/ken)