JABATAN BARU: Irjen Pol Daniel Adityajaya menggantikan posisi Irjen Pol Ida Bagus Kd. Putra Narendra S.I.K.,M.Si karena pensiun
DENPASAR, Balipolitika.com- Jajaran kepemimpinan Polda Bali segera berganti, pasalnya Kapolda Kalimantan Utara Irjen Pol Daniel Adityajaya S.H.,S.I.K.,M.Si., dipercaya kendalikan Kepolisian Daerah Bali (Polda Bali) menggantikan posisi Irjen Pol Ida Bagus Kd. Putra Narendra S.I.K.,M.Si karena pensiun.
Perihal ini dipastikan oleh Kepala Bidang Hubungan Masyarakat (Kabid Humas) Polda Bali Kombes Pol Jansen Avitus Panjaitan S.I.K., M.H., Sabtu 27 Juli 2024.
Pergantian tersebut tertuang dalam Surat Telegram Kapolri ST nomor / 1554/VII/2024, tanggal 26 juli 2024, perihal mutasi yang berisi 157 Pati dan Pamen Polri yang mendapat promosi jabatan. Diantaranya Kapolda Bali Irjen Pol Ida Bagus Kd. Putra Narendra S.I.K., M.Si. yang hari ini 27 juli 2024 berulang tahun ke 58 tahun dan memasuki masa purna bhakti dari Polri.
Digantikan oleh Irjen Pol Daniel Adityajaya S.H.,S.I.K.,M.Si., yang sebelumnya menjabat sebagai Kapolda Kalimantan Utara sejak 24 januari 2022 lalu.
“Irjen Daniel merupakan sesama letting Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo dari lulusan Akademi Kepolisian (Akpol) 1991,” ungkap Juru Bicara (Jubir) Polda Bali.
Kombespol Jansen menambahkan, mutasi merupakan hal yang biasa di intern setiap kesatuan khususnya Polri, guna memberikan reward dan penyegaran terhadap para personil Polri. Sementara itu, sebagai Kapolda Bali yang baru, Irjen Daniel merupakan sosok Perwira Tinggi Polri yang berpengalaman dalam bidang Reserse.
Sebelumnya, Jenderal berusia 55 tahun kelahiran Surakarta, Jawa Tangah tersebut mengawali karir di jajaran Polda Kalimantan Timur (Kaltim).
Mulai dari Kapuskodal Polresta Balikpapan, kemudian berlanjut sebagai Kasat Reskrim Polresta Samarinda, hingga Wakapolres Berau.
Selanjutnya, Jenderal Bintang Dua tersebut dimutasi ke jajaran Polda Sulawesi Tenggara (Sultra), sebagai Kapolres Buton, Kapolres Bau Bau, serta Wadirreskrimsus Polda Sultra (2012).
Karirnya menanjak sampai ditarik ke Bareskrim Mabes Polri untuk mengisi jabatan Kasubdit Harda, lalu Analis Kebijakan Madya Bidang Pidum Bareskrim Polri, serta Kabagsumda Rorenmin Bareskrim Polri (2019).
Berikutnya, Irjen Daniel menjadi Pati Bareskrim Polri (Dalam Rangka Penugasan Luar Struktur) sebagai Direktur Pencegahan dan Penanganan Konflik Pertanahan Kementerian ATR/BPN (2020).
Setelah itu, Irjen Daniel diangkat dalam jabatan baru sebagai Widyaiswara Utama Sespim Tingkat I Lemdiklat Polri (2021).
Kemudian dimutasi menjadi Kapolda Kalimantan Utara (2022) dan akhirnya menjabat Kapolda Bali (2024).
Ternyata bukan hanya orang Nomor satu di Polda Bali saja yang berganti, Dansat Brimob Polda Bali Kombespol Firdaus Wulanto masuk dalam TR mutasi tersebut dan mendapat kepercayaan sebagai Kabagjiantekpol di STIK Lemdiklat Polri.
Posisi yang ditinggalkan akan ditempati Kombespol Rachmat Hendrawan dari Baharkam Polri. Selamat bertugas Jenderal! (bp/luc/ken)