DENPASAR, Balipolitika.com- Sekretaris Daerah Kota Denpasar, Ida Bagus Alit Wiradana menghadiri upacara Mendem Dasar, Mecaru, dan Melaspas Balai Bendega Kelompok Usaha Bersama (KUB) Nelayan Mina Sari Asih di Pantai Matahari Terbit, Sanur, Jumat, 18 April 2025.
Kegiatan ini dilangsungkan bertepatan dengan Rahina Sugihan Bali dan Kajeng Kliwon.
Balai bendega tersebut merupakan bantuan Pemerintah Kota Denpasar yang sebelumnya telah diserahkan langsung oleh Wali Kota Denpasar, I Gusti Ngurah Jaya Negara melalui Dinas Perikanan dan Ketahanan Pangan Kota Denpasar.
Bangunan ini nantinya akan dikelola oleh KUB Mina Sari Asih yang berlokasi di Desa Sanur Kaja, Kecamatan Denpasar Selatan.
Alit Wiradana menjelaskan bahwa Pemkot Denpasar terus berkomitmen untuk mendukung terpenuhinya kebutuhan di dalam pelestarian bendega serta memfasilitasi hasil tangkapan bendega ke depan.
“Pemerintah Denpasar memfasilitasi bangunannya yang nantinya dikelola kelompok nelayan. Kita harapkan dengan adanya pembangunan ini semangat para nelayan semakin meningkat dan hasil tangkapan semakin melimpah,” ujarnya.
Ketut Sukarja, perwakilan Kelompok Nelayan KUB Mina Sari Asih menyampaikan rasa terima kasih kepada Pemkot Denpasar atas perhatian dan peningkatan fasilitas bagi nelayan di Kota Denpasar.
“Terima kasih Bapak Wali Kota Jaya Negara dan Wakil Wali Kota Arya Wibawa serta seluruh jajaran yang telah memfasilitasi tempat khusus untuk nelayan. Astungkara, kali ini sudah terealisasi dan juga sudah diupacarai,” ungkapnya.
Dengan adanya Balai Bendega Kelompok Usaha Bersama (KUB) Nelayan Mina Sari Asih yang menaungi 68 anggota kelompok nelayan diharapkan semakin meningkatkan kesejahteraan nelayan serta memperkuat sektor perikanan di Kota Denpasar. (bp/ken)