BADUNG, Balipolitika.com– Jelang hari suci Galungan dan Kuningan, Pemerintah Kabupaten Badung mencairkan bantuan pengendali inflasi senilai Rp2 juta per kepala keluarga (KK) untuk 88.594 KK umat Hindu ber-KTP Badung Rabu, 16 April 2025.
Pencairan kloter kedua untuk umat Hindu ini dilakukan menyusul bantuan serupa kepada 7.741 KK umat muslim ber-KTP Badung jelang Idul Fitri pada Rabu, 26 Maret 2025 lalu.
Cairnya bantuan hari raya yang bertujuan menaikkan daya beli masyarakat Badung ini tersebar di Kecamatan Mengwi sebanyak 25.541 KK, Kecamatan Abiansemal 23.208 KK, Kecamatan Kuta Utara 16.485 KK, Kecamatan Petang 8.380 KK, dan Kecamatan Kuta 5.528 KK.
Secara simbolis, bantuan pengendali inflasi Rp2 juta per KK umat Hindu ini diserahkan Bupati dan Wakil Bupati Badung, I Wayan Adi Arnawa- Bagus Alit Sucipta (Adicipta) di 2 lokasi, yakni di Wantilan Pura Dalem Jati, Desa Adat Penarungan, Desa Penarungan, Kecamatan Mengwi dan Wantilan Pura Dalem Desa Adat Abiansemal, Jalan Ganda Mayu 1, Banjar Banjaran, Desa Abiansemal, Dauh Yeh Cani.
Temuan di lapangan, ternyata jelang Galungan dan Kuningan yang masing-masing jatuh pada Rabu, 23 April 2025 dan Sabtu, 3 Mei 2025, banyak KK di Badung yang belum diinput sebagai calon penerima bantuan pengendali inflasi Rp2 juta per padahal memenuhi kriteria.
Merespons kondisi tersebut, Ketua Komisi II DPRD Badung, I Made Sada, A.Md.Par., S.H. mendorong Pemerintah Kabupaten Badung membantu para warga yang terlambat mengurus administrasi kelengkapan bantuan hari raya tersebut.
“Sepengetahuan saya ada beberapa KK yang terlambat mengurus kelengkapan pengajuannya, Pemerintah Kabupaten Badung harus bisa membantu,” dorong Sada Dego- sapaan akrab I Made Sada, Sabtu, 19 April 2025.
Selebihnya, Sada Dego mengapresiasi Bupati dan Wakil Bupati Badung, I Wayan Adi Arnawa- Bagus Alit Sucipta (Adicipta) yang menyalurkan bantuan pengendali inflasi senilai Rp2 juta per kepala keluarga (KK) untuk 88.594 KK umat Hindu ber-KTP Badung jelang hari raya suci Galungan dan Kuningan sesuai janji politik di masa kampanye Pilkada Badung 2024.
“Selaku wakil rakyat, saya bersyukur atas pencairan bantuan pengendali inflasi menjelang hari raya Galungan dan Kuningan sebesar Rp2 juta untuk KK Hindu Badung setelah sebelumnya bantuan yang sama diberikan kepada 7.741 KK umat muslim ber-KTP Badung jelang Idul Fitri pada Rabu, 26 Maret 2025 lalu,” ucap politisi asli Legian itu.
Lebih lanjut, Sada Dego berharap masyarakat yang memenuhi syarat atau kriteria sebagai calon penerima bantuan hari raya sebesar Rp2 juta rupiah dibuktikan dengan surat keterangan pakta integritas bermeterai 10.000 plus dinyatakan lolos musyawarah desa atau kelurahan, namun telat mengurus persyaratan administrasi agar segera berkoordinasi dengan kelian dinas atau kelian dusun. (bp/ken)