TATA KELOLA: Anggota DPRD Badung Graha Wicaksana Terima Mahasiswa Islam Yogyakarta Bahas Tata Kelola Pemerintahan di Kantor Sekretariat DPRD Kabupaten Badung Lantai III, Rabu, 11 September 2024.
BADUNG, Balipolitika.com- Anggota DPRD Kabupaten Badung I Nyoman Graha Wicaksana dan I Made Rai Wirata menerima Mahasiswa Islam Yogyakarta Fakultas Hukum Sosial dan Politik di Kantor Sekretariat DPRD Kabupaten Badung Lantai III, Rabu, 11 September 2024.
Pada kesempatan tersebut, Anggota DPRD Badung Graha Wicaksana menyampaikan, bahwa kegiatan diskusi ini membahas tata kelola pemerintahan tentang giat-giat Pemerintahan, khususnya DPRD Kabupaten Badung dalam pemberdayaan perempuan dan pelestarian adat istiadat budaya yang ada di Bali.
“Tadi banyak sekali pertanyaan yang disampaikan. Mudah-mudahan ini bisa menjadi hal yang baik dan kedepannya DPRD Kabupaten Badung bisa menjadi titik sentral dalam saling tukar pikiran, diskusi mengenai politik sosial dan lain-lainnya,” kata Graha Wicaksana.
Dalam diskusi tersebut, salah satu mahasiswa mempertanyakan tentang kerukunan beragama di Kabupaten Badung.
Kemudian, Graha Wicaksana menjelaskan, bahwa Pemerintah Kabupaten Badung sangat memperhatikan semua agama.
Bahkan, Bupati Badung I Nyoman Giri Prasta menyampaikan makna perbedaan yang jangan sekali-kali disamakan serta persamaan jangan juga dibedakan.
“Jadi, perhatian Pemerintah dengan semua agama sangat bagus. Itu terbukti bantuan dari Pemerintah melalui hibah dan lain sebagainya itu hampir semua agama juga menerima hibah,” terangnya.
Tak hanya itu, lanjutnya tempat-tempat suci, seperti Masjid, Gereja dan Pura yang ada di Khayangan Tiga sangat diperhatikan oleh Pemerintah. Bahkan, ada salah salah satu tonggak kerukunan beragama di Nusa Dua, yang ditempatkan Pura, Masjid, Gereja dan Wihara di tempat yang sama.
“Itu yang kami sampaikan, sehingga tidak terjadi perpecahan. Kalau itu terjadi perpecahan, ya itu awal dari kehancuran,” tegasnya.(bp/luc/ken)