GIANYAR, Balipolitika.com– Lagi dan lagi media sosial heboh oleh aksi nyeleneh Warga Negara Asing (WNA) yang berlibur ke Bali.
Terbaru, warga setempat merekam aksi bule wanita telanjang bulat diduga di seputaran Kanto Lampo Waterfall, Jalan Kaliasem, Lingkungan Kelod Kangin, Beng, Kecamatan Gianyar, Kabupaten Gianyar, Bali.
Dalam video berdurasi singkat, tepatnya 21 detik itu, tampak seorang bule jangkung telanjang bulat dalam suasana cerah.
Wanita berambut pirang itu berjalan di antara para pekerja pria yang sedang mengangkut batang-batang pohon besar.
Menyaksikan pemandangan tak terduga itu, tiga orang pekerja kebun yang terekam kamera hanya cengengesan dan membiarkan bule wanita tanpa sehelai benang di tubuhnya itu berlalu.
Belum diketahui identitas bule telanjang bulat di seputaran Kanto Lampo Waterfall, Gianyar tersebut.
Kepala Kantor Imigrasi Kelas I TPI Denpasar, Ridha Sah Putra mengatakan pihaknya masih melakukan pengecekan terkait informasi dari masyarakat tersebut.
“Kami cek dulu,” tegas Ridha Sah Putra.
Sementara itu, narasumber di lapangan menyebut kasus bule telanjang bulat itu memang terjadi di wilayah Gianyar.
“Di share tadi siang. Yang ngeshare juga hanya dapat kiriman dari sesama sopir tanpa data lengkap,” ucap narasumber redaksi Bali Politika.
Sebelumnya, Gianyar sempat dihebohkan aksi seorang turis berkebangsaan Jerman lantaran telanjang di stage alias panggung pertunjukan di Puri Saraswati, Ubud, Gianyar, Bali.
Turis berjenis kelamin perempuan bernama Darja Tuschinski berusia 28 tahun dengan nomor passport C6XTTKG31 yang tinggal sementara di Ubud Bungalow, Jalan Raya Monkey Forest Ubud itu diduga mengalami gangguan jiwa.
Aksi bugil Darja Tuschinski antara lain viral di medsos Link Instalgram sihttps://www.instagram.com/p/CsoB-_yJFMt/?igshid=NzJjY2FjNWJiZg==. Dengan telanjang bulat tanpa menggunakan busana ia ikut masuk ke stage atau tempat pertunjukan tari Bali dengan berjalan dan merusak pintu stage.
Kemudian ia kembali lagi dengan gaya ikut menari kemudian dicegah oleh penjaga stage tersebut untuk tidak melakukan aksinya menari dengan telanjang karena tidak pantas dan tidak etis untuk ditonton oleh orang banyak.
Kala itu, Kepala Kantor Wilayah Hukum dan Hak Asasi Manusia Provinsi Bali, Anggiat Napitupulu mengatakan orang asing atas nama Darja Tuschinski dibawa ke Rumah Sakit Jiwa (RSJ) Bangli pada Senin, 22 Mei 2023 sekitar pukul 24.00 Wita untuk mendapatkan perawatan medis. (bp/ken)