Informasi: Rubrik Sastra Balipolitika menerima kiriman puisi, cerpen, esai, dan ulasan seni rupa. Karya terpilih (puisi) akan dibukukan tiap tahun. Kirim karya Anda ke [email protected].

Politik

Hari Lahir Pancasila, GB: Jadilah Generasi Berbudaya

JIWA PEMERSATU: Sekretaris Komisi IV DPRD Bali, I Bagus Alit Sucipta, S.H. mengucapkan Selamat Hari Lahir Pancasila, Sabtu, 1 Juni 2024.

 

BADUNG, Balipolitika.com- Hari Pancasila diperingati masyarakat Indonesia setiap tahun pada tanggal 1 Juni. 

Peringatan ini ditetapkan untuk menghormati perjuangan pahlawan terdahulu dalam merumuskan dasar negara.

Untuk perayaannya di tahun 2024 ini, Badan Pembinaan Ideologi Pancasila (BPIP) merilis logo resmi yang memiliki pesan dan makna mendalam, yakni “Sandaya Taru” atau “Pohon Persatuan”.

Sekretaris Komisi IV DPRD Bali, I Bagus Alit Sucipta, S.H. menyebut logo tersebut mencerminkan sebuah persatuan, sikap gotong royong, dan kesetaraan.

Sandaya Taru atau Pohon Persatuan terinspirasi dari nilai Pancasila ketiga, yakni Persatuan Indonesia yang dilambangkan pohon beringin. Pancasila diibaratkan sebagai pohon yang menjadi sumber kehidupan manusia.

Pancasila pada akhirnya lahir sebagai kekuatan bangsa Indonesia. Pancasila tertancap di alam lubuk sanubari bangsa Indonesia sebagai pemersatu yang bhineka, kuat, dan abadi.

“Pancasila telah menjaga jiwa-jiwa setiap insan dalam berkehidupan berbangsa dan bernegara. Pancasila membentuk karakter budi pekerti luhur dari generasi ke generasi,” ucap I Bagus Alit Sucipta yang akrab disapa Gus Bota (GB). 

Terkait tema Hari Lahir Pancasila 2024, yakni “Pancasila Jiwa Pemersatu Bangsa Menuju Indonesia Emas 2045”, Gus Bota yang meraih 117.625 suara di Pemilu Legislatif (Pileg) 2024 menilai tema tersebut bertujuan mengajak masyarakat Indonesia untuk terus melahirkan generasi bangsa terbaik dan menjaga persatuan, gotong royong, dan kesetaraan menuju Indonesia Emas 2045 saat genap berusia 100 tahun alias satu abad.

Ketua Lembaga Pendekar Pusat PSPS Bakti Negara Bali itu menambahkan Pancasila  merupakan panduan dalam seluruh bidang kehidupan bermasyarakat, berbangsa, dan bernegara.

“Selamat Hari Lahir Pancasila. Dengan mengamalkan nilai-nilai Pancasila, kita perkuat rasa cinta tanah air dan kebanggaan sebagai warga negara Indonesia yang memiliki identitas yang kuat. Jadilah generasi penerus, generasi berbudaya,” ungkap calon super potensial PDI Perjuangan menyongsong Pilkada Badung 2024 itu. (bp/ken)

Berita Terkait

Back to top button

Konten dilindungi!