KEJUTAN: Eks Driver Gojek bernama Rachmat Tamara diapit I Putu Hery Indrawan dan I Wayan Semara Cipta. Ketiganya menggantikan tugas I Ketut Alit Astasoma, SH., Made Pande Yuliartha, SH., dan I Gusti Ngurah Bagus Cahya Sasmita, ST. menyongsong Pilkada Serentak 2024.
BADUNG, Balipolitika.com- Sukses mengawal hajatan politik Pileg dan Pilpres 2019 serta Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Badung) tahun 2020, nama I Ketut Alit Astasoma, SH., Made Pande Yuliartha, SH., dan I Gusti Ngurah Bagus Cahya Sasmita, ST. hilang dari peredaran alias kalah bersaing dengan wajah-wajah baru yang kini mengisi jajaran Komisioner Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupaten Badung menyongsong Pilkada Serentak 2024.
Sebelum bergabung sebagai Komisioner Bawaslu Badung I Ketut Alit Astasoma, SH.,tercatat sebagai karyawan Bank Tiara Asia Jakarta bagian legal dari 1994 sampai dengan 2000.
Ia juga tercatat pernah bekerja di Citibank Denpasar tahun 2001 sampai dengan 2003 serta ABN Amro Denpasar 2003 sampai dengan 2004 sebagai Funding Marketing.
Di bidang organisasi, I Ketut Alit Astasoma, SH tercatat sebagai pengurus Dekopinda Badung 2005 sampai dengan 2010.
Lalu siapakah Made Pande Yuliartha, SH.? Sebelum berstatus Komisioner Bawaslu Badung ia merupakan Tim Asistensi Bawaslu Bali tahun 2013 sampai dengan 2017. Di bidang organisasi, Made Pande Yuliartha, SH. tercatat sebagai anggota LPM Desa Mengwi, Pengurus RAPI Badung.
Profil I Gusti Ngurah Bagus Cahya Sasmita, ST. juga meyakinkan. Ia merupakan seorang teknisi IT, manager fotografer, sutradara film pendek, penulis naskah film pendek, online, dan sosial media marketing.
I Gusti Ngurah Bagus Cahya Sasmita, ST. memiliki pengalaman organisasi sebagai OSIS SMPN 1 Denpasar 1989-1992, Seksi Dokumentasi Osis SMAN 1 Denpasar 1992-1995, Seksi Dokumentasi Meridian Star Network 2004-2011, dan Manager Crystal Palace Bar & Restaurant 2012-2014.
Suksesor ketiganya yang menjabat anggota Bawaslu Badung periode 2023-2028 ialah I Putu Hery Indrawan, I Wayan Semara Cipta, dan Rachmat Tamara.
I Putu Hery Indrawan menjabat Ketua Bawaslu Badung sekaligus Divisi Sumber Daya Manusia Organisasi, Pendidikan Pelatihan, Data dan Informasi.
Hery bukan orang baru dalam ranah pengawasan pemilu. Ia tercatat pernah bertugas sebagai Panwaslu di Kecamatan Petang saat pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Badung Tahun 2020.
Ia juga baru saja mengundurkan diri sebagai tenaga nonaparatur sipil negara (ASN) di Dinas Komunikasi, Informasi dan Statistik (Kominfos) Provinsi Bali.
I Wayan Semara Cipta lebih familiar lagi karena sebelumnya bertugas sebagai komisioner KPU Badung.
Kini Ia dipercaya menempati Divisi Penanganan Pelanggaran dan Penyelesaian Sengketa.
Sementara Rachmat Tamara yang mengemban tugas di Divisi Hukum Pencegahan dan Partisipasi Masyarakat sebelumnya merupakan driver Gojek.
Rachmat Tamara tercatat lahir pada 31 Desember 1986.
Rachmat Tamara diketahui berasal dari Jawa Barat namun mengantongi KTP Denpasar, tepatnya berdomisili di Denpasar Barat. (bp)