WARISAN TRADISI: Outlet ke-5 Sate Khas Senayan di Mall Bali Galeria. (Sumber: Tim)
DENPASAR, Balipolitika.com- Restoran favorit Sate Khas Senayan, yang merupakan bagian dari perusahaan F&B (Food & Beverage) Group, semakin memperkuat kehadirannya di Bali dengan pembukaan outlet ke-5 di Mall Bali Galeria Extension, dikutip Selasa, 18 Maret 2025.
Selama lebih dari 50 tahun hadir di dunia kuliner Nusantara, Sate Khas Senayan terus berkomitmen untuk mempromosikan dan melestarikan kekayaan kuliner Indonesia.
Kehadiran restoran terbaru ini menjadi tonggak penting dalam perjalanannya untuk menghadirkan cita rasa autentik Indonesia kepada lebih banyak pecinta kuliner.
“Sejak 1974, kami memiliki tekad untuk menyajikan hidangan khas Indonesia yang autentik dengan terus berinovasi demi menciptakan pengalaman bersantap yang tak terlupakan. Di Sarirasa Group, kami tidak hanya berkomitmen untuk melestarikan warisan kuliner Indonesia, tetapi juga berkembang mengikuti zaman agar semakin banyak orang yang dapat menikmati cita rasa khas Nusantara. Sebagai salah satu destinasi wisata terpopuler, Bali adalah tempat di mana budaya dan cita rasa Nusantara bertemu dengan dunia. Dengan semakin banyak orang yang mencintai kuliner autentik Indonesia, kami ingin memastikan kelezatan ini tetap mudah ditemukan dan dinikmati. Restoran terbaru Sate Khas Senayan di Bali adalah bagian dari visi tersebut membawa kuliner Indonesia lebih dekat ke lebih banyak orang, sambil tetap menjaga tradisi yang membuatnya begitu istimewa,” ujar Lavinia Siswadi, Marketing Director Sarirasa Group.
Didirikan pada 1995, Mall Bali Galeria merupakan destinasi belanja favorit yang menawarkan pengalaman seru bagi keluarga, dengan lokasinya yang strategis di dekat bundaran Simpang Dewa Ruci, Kuta.
Mengusung konsep ane-stop shopping, mal ini menjadi magnet bagi penduduk lokal maupun wisatawan, menjadikannya tempat yang sempurna bagi Sate Khas Senayan-brand yang berkomitmen untuk mempromosikan dan melestarikan kekayaan kuliner Indonesia.
Berlokasi di Lobby Mall Bali Galeria Extension, outlet terbaru ini menghadirkan suasana hangat dan nyaman dengan kapasitas hingga 164 tamu.
Buka setiap hari pukul 10.00-22.00, Sate Khas Senayan menyajikan berbagai hidangan ikonik yang menggugah selera, mulai dari sate ayam legendaris, tahu telur, hingga beragam menu khas lainnya yang mencerminkan kelezatan autentik kuliner jawa dan Bali.
Promo Spesial Grand Opening
Sebagai bentuk perayaan pembukaan outlet terbaru ini, Sate Khas Senayan memberikan cashback eksklusif sebesar 25% bagi para member Sarirasa Connects.
Promo ini tentu merupakan kesempatan untuk bergabung dan menikmati berbagai keuntungan eksklusif sambil menikmati hidangan terbaik khas Indonesia.
Hadirnya outlet ke-5 Sate Khas Senayan di Bali merupakan bukti nyata dari komitmen Sarirasa Group dalam merayakan kuliner Indonesia dan mempererat kebersamaan melalui makanan.
Baik penduduk lokal maupun wisatawan, semua diundang untuk merasakan kehangatan, tradisi, dan kelezatan autentik Sate Khas Senayan di lokasi terbarunya. (bp/GK)