BOJAN – Persib Bandung tampaknya akan tidak berburu jelang penutupan bursa transfer Liga 1 Indonesia 2024/2025.
LIGA 1, Balipolitika.com – Jelang penutupan bursa transfer Liga 1 Indonesia 2024/2025, tampaknya Persib Bandung dan Bojan Hodak belum ada niat untuk menambah pemain anyar.
Untuk penutupan bursa transfer Liga 1 2024/2025, pada periode pertama akan tutup pada Selasa 13 Agustus 2024. Dan Persib Bandung terlihat telah menyudahi perburuan pemain.
Hal ini terlihat, dari keterangan Bojan Hodak yang merasa sudah cukup dengan materi pemainnya saat ini. Di mana Persib Bandung telah agresif menambah pemain asing sebelumnya.
Bojan Hodak tampaknya akan membiarkan skuad Maung Bandung terbaru, untuk beradaptasi dan bertarung di putaran pertama Liga 1 Indonesia 2024/2025.
Penambahan pemain, kemungkinan baru akan dilakukan tim Maung Bandung pada periode kedua jendela transfer Desember 2024 nanti.
“Tidak, kami sudah cukup dan kami hanya akan coba memanfaatkan pemain yang ada di sini,” tutur Bojan Hodak.
Persib Bandung musim ini, resmi merekrut lima pemain, 4 pemain asing dan 1 pemain lokal, yakni Mateo Kocijan, Gustavo Franca, Dimas Drajad, Adam Alis, dan terakhir Mailson Lima.
Keempat pemain ini sudah tampil di Liga 1 2024/2025, dalam laga Persib Bandung vs PSBS Biak pada 9 Agustus 2024.
Skuad Persib Bandung berisi 30 pemain ini, juga bakal jadi andalan Bojan Hodak di kompetisi antar klub Asia, yaitu ajang AFC Champions League 2 (ACL 2).
Adapun drawing AFC Champions League 2 akan terjadi pada Jumat, 16 Agustus 2024 ini. Persib Bandung berada di pot empat, dan berpeluang satu grup bersama salah satu klub dari negara unggulan seperti Sanfrecce Hiroshima (Jepang), Jeonbuk Hyundai Motors (Korea Selatan), atau Sydney FC (Australia).
“Saya rasa ya (cukup untuk tampil di ACL 2). Memang kami belum tahu secara pasti karena itu bergantung pada grupnya dan pengundiannya pada 16 Agustus nanti,” ucap Bojan Hodak.
“Jika kami bertemu tim dari Jepang, Korea (Selatan) atau Australia, tim-tim ini pasti jadi favorit. Tentu juga sulit bagi kami,” ujar pelatih asal Kroasia itu.
Berbekal materi pemain yang ada, Bojan Hodak akan berusaha membawa timnya tampil lebih baik dan turut membawa ranking Indonesia naik di level kompetisi antar klub Asia.
Sebuah tantangan bagi Bojan Hodak lantaran jadwal pertandingan pada September nanti akan lebih padat daripada di Agustus ini.
“Kita akan lihat nanti, karena kami memainkan laga di AFC Champions League juga jadi jadwalnya akan padat. Kami akan memainkan banyak pertandingan. Kami juga harus melakukan rotasi dan kita lihat nanti setelah pertandingan pertama,” ucap Bojan Hodak. (BP/OKA)