BADUNG, Balipolitika.com— Pepito Supermarket, jaringan retail terkemuka di Bali, kembali memperluas jangkauan layanannya dengan membuka cabang terbaru ke-47 di Ungasan.
Kehadiran Pepito Supermarket Ungasan menjadi bentuk komitmen Pepito untuk semakin dekat dengan masyarakat, sekaligus menjawab kebutuhan akan tempat belanja yang nyaman, lengkap, dan berkualitas di kawasan Bali Selatan yang terus berkembang.
Grand Opening Pepito Supermarket Ungasan digelar pada 19 April 2025 lalu, di mana pelanggan dapat menikmati berbagai program menarik seperti belanja berhadiah, diskon spesial, serta aktivitas seru yang bisa dinikmati bersama keluarga.
Outlet terbaru ini menghadirkan berbagai produk lokal dan impor berkualitas, mulai dari bahan makanan segar, kebutuhan rumah tangga, hingga makanan siap saji, semuanya disajikan dalam suasana toko yang modern dan lengkap — ciri khas pengalaman berbelanja di Pepito.
“Ungasan merupakan area strategis dengan pertumbuhan penduduk dan pariwisata yang pesat. Kami melihat potensi besar untuk melayani komunitas lokal dan ekspatriat dengan menyediakan produk terbaik dan pelayanan yang ramah,” ujar Diandra Wardhani, Marketing Manager Pepito Group.
Mengutamakan kehadiran produk buah, sayur, meat, seafood yang fresh merupakan ciri khas dari Pepito Market.
Selain itu sederetan brand import untuk produk sehari-hari juga disiapkan untuk memanjakan para konsumen di area Ungasan.
Dengan pembukaan ini, Pepito semakin memperkuat posisinya sebagai supermarket pilihan utama masyarakat Bali, sekaligus mendukung pertumbuhan ekonomi lokal dengan memberdayakan tenaga kerja dari komunitas sekitar.
Area Ungasan sangat diyakini akan padat penduduk 2-3 tahun mendatang sehingga para konsumen akan sangat terbantu untuk mencari kebutuhan sehari-hari.
Untuk informasi lebih lanjut dan promo terkini, kunjungi Instagram resmi di @pepito.market atau website resmi https://pepitosupermarket.com/ (bp/jk/ken)