KARANGASEM, Balipolitika.com– Ucapan syukur tak henti keluar dadi bibir Herni Astri Ningsih, seorang ibu rumah tangga asal Lingkungan Dangin Seme, Karangasem usai dipastikan mendapat hadiah utama berupa 1 unit rumah serangkaian event Jalan Sehat Bahagia Relawan De Gadjah (RDG) yang berlangsung Minggu, 3 November 2024.
Ibu rumah tangga berusia 32 tahun tersebut mengaku tak menyangka dan tak punya firasat apapun akan mendapatkan hadiah utama berupa 1 unit rumah dari acara jalan sehat tersebut.
Apalagi pihak panitia sebelumnya sudah sempat mengundi pemenang rumah dan jatuh ke nomor lain.
Akan tetapi, karena si pemenang tidak ada di lokasi, maka panitia memutuskan nomor undian yang keluar tidak sah alias gugur dan kembali mengundi hingga munculah nomor undian atas nama Herni Astri Ningsih.
“Syukur dapat hadiah rumah. Sangat kaget dan tidak menyangka sama sekali. Tidak ada firasat atau mimpi apapun sebelumnya. Apalagi sebelumnya sudah ada nomor lain yang harusnya dapat hadiah, tetapi karena tidak hadir, jadi panitia kembali mengundi dan muncullah nomor undian saya,” ujarnya saat menerima hadiah simbolis rumah sambil gemetar di atas panggung.
Herni Astri Ningsih mengaku mengetahui ada acara Jalan Sehat Bahagia Relawan De Gadjah dari temannya.
Ia mengikuti jalan sehat itu sambil melepas penat sekalian mengajak buah hatinya jalan-jalan.
Untuk ikut jalan sehat itu Herni Astri Ningsih mengaku mendapat restu dari suaminya yang bekerja di luar Karangasem.
Sore itu juga, ia mengajak satu anaknya datang ke Lapangan Candra Buana untuk ikut Jalan Sehat Bahagia RDG.
Selain kisah Herni Astri Ningsih, ada cerita unik yang dilontarkan peserta yang mendapatkan hadiah undian sepeda motor.
I Wayan Armika (34 tahun) asal Tegal Linggah, Karangasem yang keluar sebagai salah satu dari 10 peserta beruntung menyebut hadiah tersebut merupakan rezeki dari calon bayinya.
I Wayan Armika mengatakan saat ini sang istri sedang mengandung calon buah hatinya.
“Saya rasa ini rezeki dari anak karena istri sedang mengandung 2 bulan,” ujar I Wayan Armika dengan rona wajah penuh kebahagiaan.
Pria yang sehari-hari bekerja sebagai buruh bangunan tersebut mengaku bersyukur mendapat hadiah sepeda motor karena sebelumnya ia hanya memikiki satu sepeda motor.
Satu unit sepeda motor itu pun ia pakai bergiliran dengan sanak keluarganya yang lain.
Sepakat Jalan Sehat Bahagia Relawan De Gadjah (RDG) yang berlangsung Minggu, 3 November 2024 benar-benar membawa berkah, seluruh pemenang mengucapkan syukur dan berterima kasih kepada Relawan De Gadjah.
Mereka kompak menyebut Jalan Sehat Bahagia Relawan De Gadjah sangat luar biasa.
Mereka pun berdoa untuk De Gadjah agar dalam perhelatan Pilkada Bali 2024, tepat pada Rabu, 27 November 2024 bisa meraih hasil yang bagus dan terpilih menjadi Gubernur Bali karena Pulau Dewata membutuhkan perubahan di segala lini serta harus linear dengan pemerintah pusat karena kondisi keuangan Pemprov Bali saat ini sedang tidak baik-baik saja. (bp/ken)