MANGUPURA, Balipolitika.com- Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Badung Nomor Urut 02, I Wayan Adi Arnawa, S.H. dan I Bagus Alit Sucipta, S.H. alias Adicipta optimis akan menang telak di kecamatan Abiansemal pada Pilkada Badung 2024, Rabu, 27 November 2024.
Optimisme ini berkaca pada hasil Pemilu Legislatif (Pileg) Rabu, 14 Februari 2024 yang menempatkan Putu Yunita Oktarini, S.E. sebagai caleg juara Dapil Abiansemal dengan perolehan 15.491 suara.
Tak hanya itu, dari 9 kursi yang diperebutkan, para kader PDI Perjuangan berhasil mengunci 7 kursi.
Adapun peraih suara terbanyak II, III, dan IV juga disapu bersih oleh kader banteng, yakni Ir. I Made Ponda Wirawan, S.T. (7.635 suara), newcomer I Putu Dendy Astra Wijaya, S.T. (5.833 suara), dan Newcomer I Gede Budiyoga (5.548 suara).
Sebagaimana diketahui publik luas, Srikandi PDI Perjuangan Putu Yunita Oktarini yang sebelumnya dikenal luas karena didapuk sebagai Runner Up Miss Indonesia 2006 merupakan istri I Bagus Alit Sucipta alias Gus Bota yang juga berstatus peraih suara terbanyak Pileg 2024 Dapil Badung untuk kursi DPRD Bali dengan capaian fantastis 117.625 suara.
Torehan 117.625 suara ini sekaligus memperbaiki rekor atas namanya sendiri di Pileg 2019 DPRD Bali Dapil Badung di mana kala itu Gus Bota mencetak 110.440 suara atau meroket sebanyak 7.185 suara.
Optimis akan menang telak di kecamatan Abiansemal pada Pilkada Badung 2024, Rabu, 27 November 2024 mendatang ditegaskan Calon Wakil Bupati Badung Nomor Urut 02, I Bagus Alit Sucipta saat Paslon Adicipta menggelar simakrama di Banjar Keraman, Abiansemal, Badung pada Senin, 21 Oktober 2024.
Didampingi Ketua Tim Pemenang Adicipta Kabupaten Badung, I Gusti Anom Gumanti dan Calon Bupati Badung Nomor Urut 02, I Wayan Adi Arnawa, Gus Bota yakin masyarakat Kecamatan Abiansemal akan memenangkan Paslon Nomor urut 02 Adicipta di Pilkada Badung 2024 sekaligus Koster-Giri di Pilkada Bali 2024.
“Di Desa Abiansemal, saat ini tidak ada lagi 2PW, tidak ada juga GasYo. Kita berkumpul sekarang untuk menjadi Tim Pemenangan Adicipta dan Koster-Giri. Setuju?” tanya Gus Bota yang dijawab kompak setuju oleh masyarakat Abiansemal.
Optimisme Adicipta menang telak di Abiansemal ulasnya tak terlepas dari hasil Pileg 2024 di mana sang istri, yakni Putu Yunita Oktarini, S.E. tampil sebagai caleg juara Dapil Abiansemal dengan perolehan 15.491 suara.
Termasuk caleg peringkat ke-2, yakni Ir. I Made Ponda Wirawan, S.T. dengan capaian 7.635 suara yang juga merupakan kader PDI Perjuangan selain caleg-caleg berprestasi lainnya.
“Ini artinya masyarakat Abiansemal sudah bersatu. Termasuk saya sendiri dua periode karena masyarakat Abiansemal yang memberikan jalan. Apalagi kemarin, suara saya naik di Abiansemal, sehingga Gus Bota sudah menjadi satu dengan masyarakat Abiansemal,” tegasnya.
Dengan kesetiaan masyarakat Abiansemal ini, pihaknya meyakini Paslon Adicipta akan menang telak di Abiansemal, termasuk Paslon Koster-Giri.
“Astungkara Bapak Wayan Adi Arnawa niki Bupati Badung selanjutnya,” ucap Gus Bota disambut tepuk tangan masyarakat Abiansemal.
Sementara itu, Calon Bupati Badung Nomor Urut 02, I Wayan Adi Arnawa merasa bangga akan semangat dan dukungan masyarakat Abiansemal.
Mantan Sekda Badung itu pun meminta agar masyarakat mendukung dan memilih calon yang pasti, yakni Adicipta yang siap melanjutkan program I Nyoman Giri Prasta.
“Kita harus berpikir ke depan untuk kepentingan desa, bukan untuk kepentingan pribadi, untuk Kecamatan Abiansemal yang kita cintai,” tegas I Wayan Adi Arnawa.
Dengan semangat dan kekompakan masyarakat Abiansemal, kata Adi Arnawa Adicipta juga sudah menyiapkan program yang diberi nama Sapta Kriya Adicipta.
Ada tujuh program yang menjadi unggulan, salah satunya memberikan bantuan Rp2 juta per KK setiap hari raya Galungan
“Saya tidak akan menyampaikan banjar akan saya berikan sekian, desa adat sekian. Karena saya tau angka sekian belum tentu akan memenuhi. Misalnya krama akan membangun banjar pasti di atas Rp1 miliar,” tegas I Wayan Adi Arnawa.
Imbuh mantan birokrat asal Kuta Selatan itu, Paslon Adicipta lahir karena dukungan I Nyoman Giri Prasta, sehingga pihaknya akan melanjutkan program pro rakyat di era Giri Prasta.
“Kalau sudah masyarakat yang mengatakan bagus, apalagi saya ucapkan. Kekompakan masyarakat Abiansemal ini memastikan Paslon Koster-Giri dan Adicipta akan menang di Abiansemal,” tegas I Wayan Adi Arnawa. (bp/ken)