DISAMBUT ANTUSIAS: Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Badung nomor urut 02, I Wayan Adi Arnawa, S.H.- I Bagus Alit Sucipta, S.H. (Adicipta) disambut hangat anggota Majelis Wakil Cabang (MWC) Nahdlatul Ulama Kuta Utara, Kabupaten Badung, Provinsi Bali di GOR Desa Dalung, Kamis, 26 September 2024 siang.
MANGUPURA, Balipolitika.com- “Nomor urut 2 untuk Rp2 juta per kepala keluarga (KK) di hari suci Idul Fitri,” demikian cara sederhana anggota Majelis Wakil Cabang (MWC) Nahdlatul Ulama Kuta Utara, Kabupaten Badung, Provinsi Bali mengingat program Adicipta.
Menghadiri Solawat Maulid Nabi yang dirangkai Solawat Kebangsaan di Gedung Olahraga (GOR) Desa Dalung, Kamis, 26 September 2024, Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Badung nomor urut 02, I Wayan Adi Arnawa, S.H.- I Bagus Alit Sucipta, S.H. (Adicipta) disambut super hangat oleh umat muslim Kecamatan Kuta Utara.
Ketua Panitia Solawat Maulid Nabi dan Solawat Kebangsaan MCW NU Kuta Utara, Haji Suseno, S.Pd., menjelaskan bahwa acara ini bertujuan untuk memberikan sosialisasi tentang visi dan misi Adicipta, terutama melanjutkan program-program Bupati Badung I Nyoman Giri Prasta, baik yang telah terlaksana dengan baik maupun yang belum terealisasi.
“Kami percaya bahwa Adicipta dapat melanjutkan program-program Bapak Giri Prasta yang bagus dilanjutkan dan yang belum terlaksana bisa dilaksanakan. Ini adalah momentum untuk bersatu dan memperkuat kebersamaan,” ungkapnya.
Acara yang diprakarsai Majelis Wakil Cabang (MWC) Nahdlatul Ulama Kuta Utara, Kabupaten Badung, kata Haji Suseno dihadiri setidaknya 500 umat muslim yang berdomisili di Kuta Utara dan sekitarnya.
Seluruhnya siap mendukung dan memenangkan Paslon Adicipta di Pilkada Badung 2024 yang hasilnya ditentukan pada Rabu, 27 November 2024.
Pihaknya, juga menggantungkan harapan kepada pasangan “Nak Badung” mampu menjaga kebhinekaan yang selama ini telah berjalan dengan baik.
“Kami di Kuta Utara sendiri ada 10 ribu umat, dengan kemenangan Adicipta diharapkan kebhinekaan tetap terjaga terutama hubungan antara umat muslim dan hindu di Badung bisa berjalan bersama-sama,” harapnya.
Haji Suseno mengatakan tema yang diusung dalam acara ini adalah “Teladan Utama Merawat Kebhinekaan”
Karena itu, pihaknya menekankan pentingnya menjaga kerukunan dan solidaritas di tengah perbedaan.
“Kami berharap ke depan tidak ada lagi polemik antaragama, dan kami yakin paslon ini bisa menjadi sosok yang toleran, karena kami sendiri telah mengikuti pemerintahan Bapak Adi Arnawa selama.menjadi Sekda Badung,” tegasnya.
Dalam kesempatan itu, Adi Arnawa memohon doa restu dari seluruh hadirin yang hadir.
Dalam momen yang bertepatan dengan peringatan Maulid Nabi, Adi Arnawa menegaskan pentingnya momen ini sebagai sarana untuk mempererat tali silaturahmi dan persaudaraan, terutama dalam konteks Kabupaten Bandung yang kaya akan potensi pariwisata.
“Kita semua memiliki tanggung jawab untuk menjadikan Bandung sebagai daerah yang layak dikunjungi,” ungkapnya.
Pasangan ini menyadari bahwa kondisi sosial dan ekonomi masyarakat sangat penting untuk diperhatikan. Oleh karena itu, mereka berkomitmen untuk menjaga keadilan dan kesejahteraan di Kabupaten Bandung.
“Kita harus menjaga kebersamaan dan persatuan, karena itulah modal utama kita untuk menciptakan kedamaian dan kesejahteraan,” lanjutnya.
Menyampaikan rencana-rencana strategis, pasangan Adicipta mengungkapkan beberapa program yang akan dilaksanakan untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat.
Salah satunya adalah program bantuan untuk masyarakat saat hari raya, terutama Idul Fitri.
“Kami akan memberikan bantuan sebesar dua juta per kepala keluarga untuk membantu mengendalikan inflasi dan meringankan beban masyarakat di saat harga-harga biasanya meningkat,” jelas mereka.
Selain itu, pasangan Adicipta juga menegaskan komitmennya untuk memberikan bantuan serupa kepada masyarakat dari berbagai agama.
“Kami akan memberikan bantuan pada setiap hari raya, termasuk Galungan untuk Saudara-saudara kita yang beragama Hindu dan Natal untuk Saudara-saudara kita yang beragama Kristen,” tambah mereka.
Dalam konteks pelayanan kesehatan, pasangan Adicipta merencanakan program home care, yang bertujuan untuk memberikan layanan kesehatan langsung kepada masyarakat.
“Kami ingin memastikan bahwa setiap orang dapat mengakses layanan kesehatan yang mereka butuhkan,” ungkap pasangan tersebut.
Adicipta berharap melalui program-program ini, masyarakat Kabupaten Bandung dapat merasakan manfaatnya dan meningkatkan kualitas hidup.
“Kami percaya bahwa dengan dukungan semua pihak, kita bisa mencapai tujuan ini bersama-sama,” tutup I Wayan Adi Arnawa.
Di akhir sambutannya, pasangan Adicipta kembali memohon doa restu dari semua hadirin.
“Kami berharap agar segala rencana ini dapat terwujud dengan baik. Mohon doa restu untuk perjalanan kami ke depan,” ujar Paslon Adicipta dengan tulus.
Dukungan umat muslim Kuta Utara terhadap Adicipta diharapkan dapat menjadi kekuatan dalam menghadapi Pilkada Serentak 2024, tepatnya pada Rabu, 27 November 2024 dengan tujuan utama menciptakan masyarakat yang damai, sejahtera, dan bersatu. (bp/ken)