REKOMENDASI: Petahana Bupati dan Wakil Bupati Gianyar masa bakti 2018-2023, I Made “Agus” Mahayastra, SST.Par., M.A.P. (53 tahun)-Anak Agung Gde Mayun, S.H. (63 tahun) raih rekomendasi Pilkada Gianyar 2024, Rabu, 14 Agustus 2024.
GIANYAR, Balipolitika.com– Petahana Bupati dan Wakil Bupati Gianyar masa bakti 2018-2023, I Made “Agus” Mahayastra, SST.Par., M.A.P. (53 tahun)-Anak Agung Gde Mayun, S.H. (63 tahun) meraih kepercayaan Dewan Pimpinan Pusat Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (DPP PDIP) di Pilkada Serentak 2024.
Paket AMAN- demikian keduanya diistilahkan di Pilkada Gianyar 2018 tersurat dalam 305 rekomendasi, tepatnya rekomendasi untuk 13 provinsi dan 292 kabupaten/kota yang disampaikan oleh Sekretaris Jenderal PDIP, Hasto Kristiyanto dipantau melalui kanal YouTube PDI Perjuangan, Rabu, 14 Agustus 2024.
Berdasarkan surat resmi berkop Dewan Pimpinan Pusat Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (DPP- PDI Perjuangan) bernomor 6501/IN/DPP/VIII/2024 tertanggal Jakarta, 13 Agustus 2024 perihal undangan yang ditujukan kepada Bakal Calon Kepala Daerah dan atau Wakil Kepala Daerah Kader PDI Perjuangan Pilkada Serentak Tahun 2024 tertera nama I Made Mahayastra, SST.Par., M.A.P. dan Anak Agung Gde Mayun, S.H. serta dr. I Nyoman Sutjidra, Sp.OG dan Gede Supriatna, S.H.
Nama kedua pasangan ini untuk 2 rekomendasi yang turun di Provinsi Bali, yakni Kabupaten Buleleng dan Kabupaten Gianyar.
Dikonfirmasi melalui sambungan telepon seluler, Rabu, 14 Agustus 2024 sore, suami Ida Ayu Ketut Surya Adnyani itu membenarkan bahwa ia bersama Anak Agung Gde Mayun mendapatkan mandat untuk mengikuti kontestasi Pilkada Gianyar 2024 yang hasilnya ditentukan Rabu, 27 November 2024 mendatang.
“Kami sangat bersyukur. Kami mengucapkan terima kasih kepada Tuhan Yang Maha Esa, terima kasih kepada Ibu Ketua Umum PDI Perjuangan sekaligus Presiden ke-5 Republik Indonesia, Prof. Dr. Hj. Megawati Soekarnoputri, terima kasih kepada Mas Prananda Prabowo, juga kepada kawan-kawan seperjuangan di PDI Perjuangan. Semoga rakyat Gianyar memberikan kesempatan kembali kepada kami untuk melanjutkan membangun Kabupaten Gianyar yang pondasinya sudah terlihat di berbagai bidang dalam 5 tahun ini. Sekali lagi terima kasih,” ucap I Made “Agus” Mahayastra. (bp/ken)